Connect With Us

Polres Tangsel Bagi-bagi 1.000 Sembako Gratis

Yanto | Rabu, 3 April 2024 | 01:30

Polres Tangsel bagi-bagi sembako gratis, Selasa 2 April 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangerang Selatan (Tangsel) berbagi sembako gratis ke masyarakat dengan jumlah 1.000 paket, Selasa 2 April 2024.

Pembagian sembako dalam rangka bhakti sosialtersebut langsung diserbu masyarakat sekitar.

Kapolres Tangsel AKBP Ibnu Bagus Santoso menerangkan sembako yang dibagikan ke masyarakat berjumlah 1.000 paket yang berisi beras 5 kg, minyak goreng 2 Kg dan sirup 1 botol.

“Kegiatan ini menindaklanjuti perintah Kapolda Metro Jaya agar Polres jajaran melakukan pembagian sembako gratis kepada masyarakat yang tidak mampu dan telah didata Bhabinkamtibmas setempat,” terangnya.

Menurutnya masyarakat yang mendapat sembako ini sebelumnya telah mendapatkan kupon dari polres dan masing-masing polsek sebanyak 100 kupon.

Adapun tujuan kegiatan berbagi ini untuk lebih dekat dengan masyarakat dan diharapkan dapat meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan selama Ramdan dan menjelang Lebaran.

"Semoga juga menjadikan warga kita lebih senang bisa membantu memenuhi kebutuhannya,” tutup Kapolres.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill