Connect With Us

Fasilitas Stasiun Jurangmangu Tangsel Ditingkatkan Dukung Penerapan TOD

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 13 Oktober 2024 | 19:15

Peresmian Standar Pelayanan Minimun (SPM) Stasiun Jurangmangu, pada Sabtu 12 Oktober 2024. (TangerangNews / Rangga)

 

TANGERANGNEWS.com-Fasilitas Stasiun Kereta Rel Listrik (KRL) Jurangmangu, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), telah ditingkatkan.

 

Revitalisasi dan pengembangan kawasan terintegrasi di Stasiun Jurangmangu dilakukan oleh PT KAI dan PT Jaya Real Property Tbk (JRPT) melalui perjanjian kerja sama, untuk melakukan penataan, pengembangan, dan peningkatan akses baru.

 

Menhub RI Budi Karya Sumadi mengapresiasi peningkatan fasilitas stasiun tersebut. Pembangunan Stasiun Jurangmangu bukan hanya peningkatan di stasiun saja, tetapi ini merupakan wujud kawasan berorientasi transit (TOD), yang memberi nilai tambah bagi pengguna commuterline. 

 

"Fasilitas sesuai SPM ini merupakan bagian dari roadmap untuk transportasi kereta api yang terintegrasi, modern, dan ramah pejalan kaki,” ujar Budi saat meresmikan Standar Pelayanan Minimun (SPM) Stasiun Jurangmangu, pada Sabtu 12 Oktober 2024.

 

Hal ini tentunya menjadikan masyarakat lebih terdorong menggunakan transportasi publik dan mengurangi beban jalan raya.

 

“Saya mendorong kawasan TOD yang diterapkan di Stasiun Jurangmangu juga bisa diterapkan di stasiun-stasiun lainnya, sehingga masyarakat dapat beralih ke transportasi publik,” tambah Budi.

 

Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo menjelaskan peningkatan fasilitas meliputi penambahan eskalator dan lift di dua sisi akses penghubung peron (sebelumnya hanya ada tangga manual), perluasan hall dan peninggian atap hall stasiun, penataan toilet, musala dan signage, penataan parkir dan penataan gerbang utama.

 

"Kerja sama ini bertujuan untuk memberikan peningkatan pelayanan dan kenyamanan para pengguna commuterline di Stasiun Jurangmangu, dalam rangka mendukung konsep TOD perkotaan yang sedang digalakkan pemerintah,” ungkapnya.

 

Didiek menekankan Stasiun Jurangmangu sendiri sangat penting karena berada di tengah pembangunan yang pesat, di antaranya Bintaro Jaya.

 

Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Tabrani yang mendampingi Menhub Budi Karya Sumadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membersamai dan berkolaborasi, dalam rangka meningkatkan area stasiun yang juga terhubung dengan kegiatan ekonomi.

 

"Hari ini saya mendampingi Pak Menteri Perhubungan untuk meresmikan revitalisasi stasiun di Jurangmangu ini. Tentu atas nama masyarakat Tangerang Selatan, kami sampaikan terima kasih karena dengan revitalisasi ini akan menambah kenyamanan bagi pengguna kereta," ujar Tabrani.

BANTEN
Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:21

Warga Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang kini dapat bernapas lega. Jalan Kopi yang selama bertahun-tahun rusak, kini telah berubah menjadi jalan beton yang kokoh.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill