Connect With Us

Anggota DPRD Tangsel Nusaibah Jazuli Serahkan Gajinya untuk Masyarakat

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 2 Februari 2025 | 17:10

Nusaibah Jazuli menyerahkan gajinya sebagai Anggota DPRD Tangsel untuk membantu masyarakat di Majelis Taklim Ar-Rohim, Ciputat, Sabtu 1 Februari 2025. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Nusaibah Jazuli, mewujudkan komitmenya untuk membantu masyarakat dengan menyerahkan gajinya sebagai Anggota DPRD Tangsel.

Komitmen ini disampaikannya pada saat sebelum Pemilu 2024 yang lalu. Kini setelah terpilih menjadi Anggota Dewan, janji ini langsung dia tunaikan.

Seperti ketika Anggota DPRD Tangsel ini mengunjungi Majelis Taklim Ar-Rohim, Ciputat dirinya menyerahkan gajinya untuk masyarakat setempat.

Dalam berbagai kesempatan bertemu masyarakat saat kampanye, Nusaibah mengatakan dirinya hadir di pentas politik dan maju sebagai calon anggota legislatif untuk berkhidmat dan melayani masyarakat, serta berkontribusi dalam pembangunan khususnya di Kota Tangsel.

"Oleh karena itu, saya berkomitmen jika terpilih menjadi Anggota Legislatif akan memberikan dan mengembalikan gaji saya sebagai anggota dewan untuk membantu masyarakat," ungkap Nusaibah Jazuli kala itu.

Banyak warga yang mengapresiasi komitmen dari Aleg milenial PKS Tangsel ini. Memang penyerahan gajinya kepada warga masyarakat tidak bisa mencukupi semua kebutuhan warga, tapi komitmen seperti ini sangat penting dari pejabat publik.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

KOTA TANGERANG
Hore, Transportasi Umum untuk Pelajar di Kota Tangerang Digratiskan 

Hore, Transportasi Umum untuk Pelajar di Kota Tangerang Digratiskan 

Jumat, 2 Mei 2025 | 11:55

Pemerintah Kota (Pemkot) resmi meluncurkan layanan “Angkutan Perkotaan Gratis untuk Pelajar”.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill