Connect With Us

Total Kerugian Indomaret di Ciputat Rp25 Juta

| Senin, 9 April 2012 | 09:02

Petugas sedang melakukan olah TKP. (tangerangnews / bra)

TANGERANG-Toko Indomaret di Jalan RE Martadinata II, Kelurahan Cipayung, Kecampatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan,  yang dirampok pada Senin (9/4) sekitar pukul 04.15 WIB menelan kerugian total  Rp 25 juta.

Peristiwa berawal saat Ade Herman dan Fahri sedang menjaga toko. Kemudian, enam pelaku dengan menggunakan mobil masuk ke toko dan langsung mematikan listrik tersebut.

Usai mematikan listrik toko, keenam pelaku yang diduga menggunakan senjata api langsung menyandera korban dengan mengikatnya didalam kamar mandi toko.

Setelah berhasil membekuk korbanya, pelaku pun langsung melancarkan aksinya dengan mengamankan kamera CCTV toko untuk menghilangkan jejak.

Kepala toko Indomaret Mayrudin mengatakan, kejadian itu diketahuinya saat Ade Herman yang berhasil lolos dari ikatan pelaku."Ade langsung menelepon saya, katanya sih perampok menggunakan senjata api, makanya saya langsung telepon polisi setempat," ujarnya.

Mayrudin menjelaskan, dalam melancarkan aksinya, keenam pelaku sempat meminta kunci brankas toko."Pelaku sempat minta kunci brankas, tapi tak  ada sama karyawan. Jadi brankasnya engga dibawa," imbuhnya.

Sementara, petugas Direktorat Reskrimum Polda Metro jaya yang mendapatkan informasi langsung mendatangi toko tersebut untuk dilakukan indentifikasi.

Diketahui, dari hasil pencurian tersebut, sejumlah barang inventaris milik toko raib digondol beserta kamera cctv, komputer, serta uang tunai Rp2 juta dengan total kerugian Rp25 juta. (DRA)

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Buka Job Fair Bidang Konstruksi, Target Salurkan Kerja 300 Tukang Bangunan

Pemkot Tangerang Buka Job Fair Bidang Konstruksi, Target Salurkan Kerja 300 Tukang Bangunan

Sabtu, 12 Juli 2025 | 19:45

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bekerja sama dengan Habitat Community Indonesia membuka kegiatan Job Fair Bidang Konstruksi di di Mal Balekota, Sabtu 12 Juli 2025.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill