Connect With Us

Entaskan Kemiskinan, Bappeda Tangsel Gandeng Perguruan Tinggi

| Minggu, 28 April 2013 | 13:50

TANGSEL-Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tangsel akan menggandeng setiap perguruan tinggi yang ada di Kota Tangsel. Itu dilakukan dalam upaya pengentasan kemiskinan.
 
        Bentuk kerja sama itu, menurut Kepala Bappeda Kota Tangsel Teddy Meiyadi, akan dilakukan dengan membuat kegiatan penelitian bersama. Hasilnya, bisa dilaksanakan oleh pemda atau oleh perguruan tinggi dan pihak lain.
 
“Sekarang kita tengah menata jumlah perguruan tingginya, dan nanti dipetakan dengan rumah tangga sasaran yang ada di wilayah kampus itu,” kata Teddy, kemarin.
 
        Penelitian yang dilakukan itu, lanjut Teddy, dilakukan mengingat di perguruan tinggi itu banyak ahli berbagai disiplin ilmu. Sehingga, untuk melakukan sebuah kajian tidak mudah. “Sekarang kita akan kerja sama dengan perguruan tinggi, terhadap satu kondisi sosial ekonomi di wilayahnya,” jelas Teddy.
 
        Selain kerjasama penelitian, Tangsel juga akan mengarahkan kerja sama dalam bidang pendidikan. Khususnya, pendidikan bagi warga miskin yang ada di kawasan perguruan tinggi itu berada.
 
“Sekarang ini kita petakan, di wilayah perguruan tinggi itu ada berapa anak yang kurang mampu cuma, memiliki prestasi tinggi. Maka akan kita arahkan agar perguruan tinggi itu yang membiayai anak itu sampai bisa melanjutkan kuliah,” terang Teddy. (KWN)
 
TEKNO
Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Kamis, 29 Januari 2026 | 22:00

Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri membongkar sindikat penipuan siber berskala besar yang mencatut institusi Kejaksaan Agung.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill