Connect With Us

Nikmatnya Soto Daging Mbah Man Kondang Rasa di Cibodas Tangerang, Seporsi Cuma Rp5.000

Yanto | Kamis, 14 November 2024 | 17:07

Soto Daging Mbah Man Kondang Rasa seporsi cuma Rp 5 ribu. (TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Kala kantong tipis dan mencari makanan murah, rumah makan soto daging di daerah Cibodas, Kota Tangerang ini bisa menjadi salah satu rekomendasi.

Berlokasi di Jalan Prambanan Raya, Kelurahan Cibodas Baru, Kecamatan Cibodas, rumah makan bernama Soto daging Mbah Man Kondang Rasa ini menjual soto dengan harga hanya Rp5 ribu per porsinya.

Faradila, pemilik rumah makan yang kerap disebut Soto Goceng ini selalu menjual dengan harga yang sama setiap harinya, baik makan di tempat maupun dibungkus.

Mulanya, Faradila membuka usaha tersebut bermotivasi dari kampung halamannya. Lalu, dengan niatan untuk buka usaha di Kota Tangerang dengan modal pas-pasan. Pertama kali usaha hanya bisa membeli daging.

"Berawal modal hanya pas-pasan dengan harga Rp5 ribu, banyak orang bertanya -tanya, soto daging apa itu, untung enggak harga segitu. Terus saya hanya bisa beli buat modalnya saja awalnya. Alhamdulillah sekarang sudah enggak bisa nambah," ujarnya.

Setelah berbagai usaha yang ditekuni gagal. Ia pun kemudian berinisiatif untuk mengembangkan usaha soto dari kampung halamannya.

Warung soto yang tadinya kecil, dibikin besar dengan tempat yang strategis dan luas. Soto daging Kondang Rasa pun laris manis, bahkan sampai memiliki 7 karyawan.

“Awalnya tidak punya karyawan. Tapi karna jualan tambah ramai, mula punya satu kariawan dan Alhamdulillah akhirnya sekarang punya 7 karyawan, ditambah jualan saat ini bisa menghabiskan daging sapi 15 kilogram," ujarnya. 

Enam tahun berlalu, kini warung Soto Daging Kondang Rasa sudah buka cabang di Bogor. Cabang keduanya ini juga selalu ramai.

Meski harganya hanya Rp5 ribu per porsi. Untuk rasa tetap dipertahankan, enak dan cocok dilidah para pelanggan. Hal itulah yang menjadikan Soto Daging Kondang Rasa laris manis diserbu pelanggan.

"Rasa tetap saya pertahankan dan tidak mau mengurangi takaran bumbu, biar pelanggan tetap bertahan, sudah jalan selama enam tahun rasa harus tetap di pertahankan," imbuhnya.

BANDARA
Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 | 20:46

Menyambut musim haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyatakan kesiapan penuh, dalam mendukung kelancaran pelayanan keberangkatan jemaah haji.

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

KOTA TANGERANG
3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

Kamis, 1 Mei 2025 | 19:36

Menyambut Hari Buruh Sedunia (May Day) sebanyak 15.000 buruh melakukan aksi unjuk rasa ke lapangan Monas, Jakarta, Kamis 01 Mei 2025. Dari jumlah tersebut, sekitar 3.000 di antaranya berasal dari Kota Tangerang.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill