Connect With Us

Bangga, Siswa-siswi SD Asal Tangsel Ikut Olimpiade Asia

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 18 Januari 2024 | 15:11

Pelepasan peserta lomba SEAMO asal SD Al-Azhar BSD di Balaikota Tangsel, pada Rabu, 17 Januari 2024. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 16 peserta didik asal Tangerang Selatan (Tangsel) dari Sekolah Dasar (SD) Al-Azhar BSD mengikuti olimpiade matematika Southeast Asian Mathematics Olympiad (SEAMO).

Para kontestan tersebut dilepas langsung oleh Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan di Balaikota Tangsel, pada Rabu, 17 Januari 2024.

Menurut Pilar, keikutsertaan anak-anak asal Tangsel dalam SEAMO merupakan kebanggaan tersendiri. Terlebih, ajang olimpiade tingkat Asia ini sangat bergengsi.

"Jadi kalau kalian sudah punya prestasi di bidang matematika, lanjutin sampai SMP, SMA dan selanjutnya karena pasti ada manfaatnya," kata Pilar.

Sementara itu, Kepala Sekolah SD Islam Al-Azhar BSD Dedi Hidayat mengatakan, 16 peserta tersebut berhasil menyisihkan 4 ribu peserta lainnya dalam seleksi SEAMO pada November 2023, lalu.

Rencananya, para peserta akan bertanding pada 19 hingga 22 Januari 2024 di Singapura.

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill