Connect With Us

Ida Jadi Pilot Perempuan Pertama Garuda Indonesia

Denny Bagus Irawan | Kamis, 6 April 2017 | 08:00

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia, pada Rabu (5/4/2017) kemarin mengukuhkan Ida Fiqriah sebagai Captain Pilot perempuan pertama di Garuda Indonesia. (@tangerangnews 2017 / Raden Bagoes Irawan)

TANGERANGNEWS.com– Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia, pada  Rabu (5/4/2017) kemarin mengukuhkan Ida Fiqriah sebagai Captain Pilot perempuan pertama di Garuda Indonesia pada pesawat tipe Boeing B737-800 NG (narrow body aircraft) setelah berhasil mencapai 10.585 jam terbang. Selanjutnya diharapkan juga menjadi pelopor captain pilot perempuan pertama untuk tipe wide body aircraft.


Upacara penyematan “Bar Captain” rating Boeing B737-800 NG kepada Ida Fiqriah dilakukan sendiri oleh Direktur Operasi Garuda Indonesia, Capt. Novianto Herupratomo di Gedung Garuda Sentra Operasi (GSO), Cengkareng dan disaksikan rekan-rekan sesama pilot.
“Bukanlah suatu yang kebetulan jika pengukuhan ini bertepatan dengan akan diperingatinya Hari Kartini di seluruh Indonesia. Momen ini jelas menunjukkan bahwa Garuda Indonesia memberikan kesempatan yang sama bagi siapapun yang mampu menunjukkan kinerja terbaik bagi profesinya,” kata Novianto yang disambut riuh para pilot.

Lebih jauh Novianto menjelaskan, untuk mencapai posisi sebagai Captain Pilot tidaklah mudah, terlebih untuk seorang perempuan. Banyak perjuangan yang harus ditempuhnya. Sehingga sosok Captain Ida Fiqriah memang pantas disebut sebagai Kartini modern saat ini. Jenjang profesinya diharapkan memberikan inspirasi bagi seluruh perempuan di Indonesia.


Captain Ida Fiqriah merupakan pilot perempuan Garuda Indonesia pertama yang telah menjelajahi udara bersama Garuda Indonesia selama kurang lebih 18 tahun. Karirnya dimulai sejak tahun 1999 sebagai FO (First Officer atau Co-pilot). Lulusan PLP Curug Tangerang tahun 1996 tersebut telah menerbangkan berbagai jenis pesawat Garuda Indonesia, mulai dari Boeing B737-300/400/500, dan wide body Airbus A330-300/200.

“Kami harap dengan dilantiknya Ida Fiqriah menjadi Captain Pilot, dapat menjadikan dorongan motivasi bagi seluruh pilot perempuan lain di Garuda Indonesia,” kata Novianto menutup sambutannya.


Selain Captain Ida Fiqriah, saat ini telah ada 30 pilot perempuan yang berkarya dari jumlah total 1.380 pilot yang ada di Garuda Indonesia.

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Rabu, 14 Januari 2026 | 20:47

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang mengerahkan sebanyak 274 personel untuk membantu penanganan banjir yang terjadi di wilayah hukumnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill