Connect With Us

Ingat! Besok Jalan Perimeter Utara yang Baru Resmi Dibuka

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 28 Februari 2019 | 23:00

Jalan Perimeter Utara baru Bandara Internasional Soekarno-Hata secara resmi akan dioperasikan mulai 1 Maret 2019. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-PT Angkasa Pura II (Persero) melakui Kantor Cabang Utama Bandara Internasional Soekarno-Hata mengumumkan Jalan Perimeter Utara yang baru secara resmi akan dioperasikan mulai Jumat (1/3/2019). 

Namun, akses untuk masyarakat dari arah Teluknaga Kabupaten Tangerang dan Selapajang, Kota Tangerang menuju ke  Bandara Soekarno-Hatta maupun sebaliknya itu belum sepenuhnya dibuka 24 Jam. 

Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soetta, Febri Toga Simatupang menjelaskan, Jalan Perimeter Utara yang baru dioperasikan 12 jam per hari. 

"Perimeter Utara yang baru dibuka mulai besok mulai pukul 06.00 sampai dengan pukul 18.00 WIB," kata Febri, Kamis (28/2/2019) malam. 

Sebab, menurut Febri, diluar jam operasional Perimeter Utara yang baru, penggendara masih dapat melalui Jalan Perimeter Utara existing (lama) yang masih dibuka 24 jam.

"Kami masih membuka Jalan Perimeter Utara yang lama di luar jam operasional Jalan Perimeter Utara yang baru,” jelasnya. 

Dirinya juga mengimbau agar masyarakat untuk berhati-hati saat melintas di ruas jalan Perimeter Utara baru tersebut.

"Pengendara kendaraan bermotor agar berhati-hati melintas dan memperhatikan rambu yang ada di sepanjang jalan tersebut," kata Febri.

Seperti diketahui, pengalihan  Jalan Perimeter Utara lama ke Perimeter Utara yang baru itu dilakukan karena terdampak pembangunan landasan pacu (runway) ketiga Bandara Soekarno-Hatta. 

Febri memastikan, jika proses relokasi jalan itu telah mempertimbangan berbagai aspek.  

“Sudah siap hanya tinggal perlu di sempurnakan saja,” tuntasnya.(MRI/RGI)

SPORT
Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Sabtu, 1 November 2025 | 20:10

Ajang lari tahunan PLN Electric Run 2025 akan kembali digelar pada Minggu, 2 November 2025, di kawasan ICE BSD, KabupatenTangerang. Mengusung tema “Recharge As One”, acara ini menghadirkan tiga kategori lomba yakni 5K, 10K, dan Half Marathon

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill