Connect With Us

Jenazah Pilot Helikopter Korban KKB Tiba di Bandara Soetta, Keluarga Minta Segera Dipulangkan

Yanto | Rabu, 7 Agustus 2024 | 21:50

Jenazah pilot helikopter asal Selandia Baru yang dibunuh KKB di Timika Papua tiba di Bandara Soetta, Rabu 7 Agustus 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Pilot helikopter bernama Glen Malcolm Conning, 50, tewas dibunuh oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kabupaten Mimika, Papua Tengah.

Jenazah pilot asal Selandia Baru tiba di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang, Rabu 07 Agustus 2024.

Pantauan Tangerangnews di lokasi, banyak kerabat dan rekan-rekan korban mulai berdatang untuk melakukan doa kebaktian.

Jenasah diterbangkan dari Timika, dengan pesawat Garuda GA 657 pada pukul 09.00 WIB dan mendarat di Bandara Soetta pukul 15.51 WIB.

Berdasarkan informasi, jenazah pilot yang menjadi korban kekejaman KKB akan dipulangkan ke negara asalnya pada Kamis 8 Agustus 2024, pukul 08.00 wib, menggunakan pesawat Qantas.

Andre Asykari, Manager Safety PT Intan Angkasa mengaku sangat terpukul usai mendengarkan pilotnya yang bertugas di Papua menjadi korban pembunuhan KKB.

Ia menambah sebelumnya korban sempat keluar dari PT Intan Angkasa untuk pindah ke perusahaan lain. Namun ia kembali lagi bekerja di PT tersebut.

"Yang pertama kerja paling lama, lalu pindah terus balik lagi ke perusahaan kami selama 4 tahun. Tapi kalau pilot pindah-pindah itu wajar," ujar Andre.

Sementara pihak keluarkan korban tidak ada di Indonesia. Mereka akan menunggu jenazah korban di Selandia Baru.

"Karena permintaan keluarganya untuk dipulangkan ke negaranya. Untuk perusahaan beroperasi kita off dulu karena masih dalam kondisi berduka," imbuh Andre.

NASIONAL
Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Minggu, 4 Januari 2026 | 11:02

Memasuki tahun 2026, Bethsaida Healthcare menyiapkan berbagai upaya untuk memperkuat layanan kesehatan melalui inovasi dan pengembangan berkelanjutan dengan fokus utama diarahkan pada penguatan fasilitas, pemanfaatan teknologi

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

TANGSEL
Tampung Sampah Tangsel, Pemkot Serang Bentuk Perda Atur Mekanisme Tipping Fee

Tampung Sampah Tangsel, Pemkot Serang Bentuk Perda Atur Mekanisme Tipping Fee

Minggu, 4 Januari 2026 | 19:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) dan Serang resmi melanjutkan kolaborasi pengelolaan sampah lintas wilayah di TPSA Cilowong, Kota Serang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill