Connect With Us

Mall Teraskota Anniversary 6th, 100 Anak Yatim Belanja Gratis

Ray | Sabtu, 8 Agustus 2015 | 12:17

Teraskota BSD Tangerang Selatan (Dira Derby / Tangerangnews)

 


TANGERANG SELATAN
-Dalam usia ke-6 Mall Teraskota di  BSD City, Serpong, Kota Tangerang Selatan  merayakan bersama 100 anak yatim piatu dari yayasan Al-Azhar dan PKPU. 100 anak yatim ini diberikan belanja gratis di Superindo.

"Tidak hanya berbelanja. Kami berikan edukasi juga kepada anak-anak," kata Manager Operational Mal Teras Kota, Moh  Anggan, Sabtu, (8/8).

Menurutnya, kegiatan sosial ini untuk berbagi bersama anak-anak yang kurang mampu. Agar bisa merasakan kebahagian di hari ulang tahun pusat perbelanjaan tersebut.

"Selain belanja gratis. Kita juga ada berbagai kegiatan untuk memeriahkan hari ulang tahun," ujarnya.

Dia mengaku pusat belanja yang berlokasi di jantung kawasan bisnis ini berupaya lebih dekat dengan pengunjung. Salah satunya, melalui event  'Semarak Ulang Tahun'.

"Ada beragam hadiah yang kami berikan kepada pengunjung pada puncak acara 8 sampai 9 Agustus ini. Untuk hadiah utamanya, yakni dua unit sepeda motor Honda Scoopy yang diundi pada tanggal tersebut," ucapnya.

Menurut  dia, selama ini menyasar komunitas. Sebab komunitas memiliki peran penting dalam perkembangan ekonomi. Maka itu, pihaknya berupaya menggaet pasar komunitas melalui beragam perubahan yang dilakukan.

"Kami berharap komunitas-komunitas yang ada di Tangsel ini datang dan membuat event di Teraskota. Nantinya, Teraskota akan men-support kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan komunitas ini," ujarnya.

Ia menambahkan, Teraskota yang mengusung konsep 'Your Cozymunity Place' berupaya terus memperbaiki pelayanan dan kenyamanan pengunjung. Nantinya, tenant-tenant bakal diisi sesuai target market, yakni komunitas.

"Komunitas menjadi power. Maka itu ke depan punya target market yang spesifik, yakni mal komunitas," tandasnya.

BANTEN
Ada 1.659 Kasus Kanker pada 2024, RSUD Banten Hadirkan Layanan Radioterapi dan Kemoterapi

Ada 1.659 Kasus Kanker pada 2024, RSUD Banten Hadirkan Layanan Radioterapi dan Kemoterapi

Jumat, 9 Mei 2025 | 22:28

RSUD Banten kini memiliki fasilitas pelayanan radioterapi dan kemoterapi untuk penanganan pasien kanker.

BISNIS
Daya Beli Lesu, Matahari Dikabarkan Akan Tutup 8 Gerai Sekaligus

Daya Beli Lesu, Matahari Dikabarkan Akan Tutup 8 Gerai Sekaligus

Jumat, 9 Mei 2025 | 11:58

Perusahaan ritel fesyen PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) atau yang lebih dikenal dengan nama Matahari dikabarkan akan kembali menutup sejumlah gerainya dalam waktu dekat.

NASIONAL
Dinilai Hambat Penyerapan Tenaga Kerja, Syarat Batas Usia dalam Info Loker Bakal Dihapus 

Dinilai Hambat Penyerapan Tenaga Kerja, Syarat Batas Usia dalam Info Loker Bakal Dihapus 

Jumat, 9 Mei 2025 | 14:33

Pemerintah tengah membuka wacana terkait reformasi dalam sistem perekrutan tenaga kerja di Indonesia. Salah satunya adalah rencana penghapusan batas usia sebagai syarat dalam lowongan kerja.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill