Connect With Us

Aplikasi Chatting Line Sekarang Punya Bank di Indonesia

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 14 Juni 2021 | 10:20

Aplikasi dan kartu debit Line Bank yang siap untuk diluncurkan di Indonesia (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Aplikasi chatting Line meluncurkan Line Bank di Indonesia yang berkolaborasi dengan PT Bank KEB Hana Indonesia (Bank Hana) dan Line Financial Asia.

Dengan dimulainya layanan pada 10 Juni lalu, Indonesia menjadi pasar ketiga di mana Line Bank beroperasi setelah di Thailand dan Taiwan. 

Kerjasama strategis antara Bank Hana dan Line dimulai pada Oktober 2018, ketika Line Financial Asia mengakuisisi 20 persen kepemilikan Bank Hana melalui Perjanjian Penyertaan Modal. 

“Kerjasama ini menjadi awal terbentuknya layanan perbankan digital asing pertama, yang merupakan hasil kolaborasi antara bank dengan perusahaan teknologi raksasa,” kata Jong Jin Park, Direktur Utama PT Bank KEB Hana Indonesia melalui siara persnya, Senin 14 Juni 2021.

Aplikasi dan kartu debit Line Bank yang siap untuk diluncurkan di Indonesia

Line Bank hadir di industri keuangan Indonesia untuk menyediakan layanan perbankan digital yang nyaman dan mudah digunakan.

Hal ini bisa terwujud dengan digabungkannya pengetahuan keuangan Hana Bank, dengan keahlian Line sebagai perusahaan teknologi terkemuka di Asia.

“Line Bank akan menyediakan berbagai produk keuangan dan layanan fintech yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kepentingan nasabah kami,” jelas Jong Jin Park. (RAZ/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill