Connect With Us

Unggah Foto Bareng Lisa Blackpink, Neymar Jr Jadi Sorotan

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 26 Januari 2023 | 19:30

Lisa Blackpink dan Neymar. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pesepak bola asal Brazil, Neymar Jr menjadi sorotan warganet usai mengunggah foto bersama anggota girlband Korea Selatan Blackpink, Lisa Manoban.

Postingan yang baru diunggah tersebut langsung menuai reaksi heboh dari warganet yang mempertanyakan kedekatan antara Neymar Jr dan Lisa Blackpink.

Hingga tulisan ini dibuat, postingan tersebut telah mendapatkan 11,6 ribu tweet dan 36,7 ribu disukai, pun menjadi trending topics nomor satu di twitter.

"Lisa (@BLACKPINK) & @neymarjr !!," tulis akun @neymarJrSite seperti dikutip pada Kamis 26 Januari 2023.

Padahal, sebelumnya pesepak bola yang membela klub Paris Saint German ini dikabarkan mengidolakan anggota lain dari Blackpink, yakni Jennie.

Neymar mengidolakan Jennie setelah menyaksikan video klip dari Blackpink dengan judul 'Pink Venom'. 

Warganet pun mempertanyakan kedekatan antara Neymar dan Lisa setelah terbitnya postingan twitter tersebut.

Diketahui postingan foto bersama itu, awalnya di unggah terlebih dahulu melalui story Instagram milik Lisa di @lalalalisa_m 9 jam yang lalu, dengan menandai akun Instagram @neymarjr.

"Ini sangat tidak terduga karena saya tahu lisa jarang berbagi momen dengan selebriti lain di ig-nya, dia hanya memposting kucing dan anjingnya, tetapi sekarang ini terjadi berarti dia sangat menghormati Anda dengan baik, saya sangat senang mengetahui ini," tulis @KingsQueen9727

"foto sama jennie mana bukannya ney ngefans sama jennie," ujar @vvnxxyz

"Saya bahkan tidak bisa membayangkan itu terjadi, saya terkejut karena duo favorit saya ada dalam satu frame yang sama, saya sangar gembira," timpal @JillyJi18548745

"kirain bkln sm jennie," imbuh @ciatchh1.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

BANDARA
Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Senin, 17 November 2025 | 20:51

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan penyesuaian operasional maskapai sebagai bagian dari upaya rebalancing layanan penerbangan domestik di Terminal 1.

TANGSEL
Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Senin, 17 November 2025 | 18:51

Meningkatnya keprihatinan publik akibat kasus perundungan (bullying) fatal yang menimpa pelajar SMPN 19 Tangerang Selatan (Tangsel), inisial MH, 13, mendorong Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti untuk mengambil langkah

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill