Connect With Us

Bahaya ! Bantalan Rel Kereta Tigaraksa Bablas

Jangkar | Selasa, 21 Januari 2014 | 20:59

Bantalan Rel Kereta yang Bablas (Jangkar / TangerangNews)


TANGERANG-Bantalan rel di wilayah stasiun kereta api Tigaraksa, Kabupaten Tangerang bablas, Selasa (21/1).  Kali ini bantalan rel itu terjadi di KM 59,7.  
Atau tepatnya di Desa Cikasungka, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang. Akibatnya, rute kereta jurusan Rangkas Bitung terhambat total. "Kultur tanah yang lemah membuat rel bablas lagi," ujar Sugito ,27, salah satu warga setempat. Menurut Sugito,  amblasnya bantalan rel tersebut disebabkan guyuran hujan yang terus turun.

"Kini rute Tigaraksa-Rangkas Bitung Lebak tidak bisa operasi," paparnya. Salah satu penumpang yang hendak menuju Rangkas Bitung , Mawardi mengaku kecewa atas putusnya rel. "Ini kali keduanya bantalan rel menjadi pemicu kereta terhambat," katanya. Warga Cikulur, Lebak ini menuturkan, dirinya terpaksa akan beralih ke angkutan kota. Sebab untuk kereta ke Rangkas Bitung belum ada kepastian dari petugas kereta api.

"Mendingan saya naik angkutan umum saja, dari pada terkatung-katung," katanya.



 
AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

TANGSEL
Pemotor Tewas Tabrak Dump Truk Parkir di Pinggir Jalan Setu Tangsel

Pemotor Tewas Tabrak Dump Truk Parkir di Pinggir Jalan Setu Tangsel

Senin, 29 April 2024 | 14:54

Seorang pemotor tewas di tempat usai menabrak dump truk yang sedang parkir di pinggir Jalan Raya Taman Tekno Widya, Kelurahan Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill