Connect With Us

Truk Bermuatan Puing Terguling di Teluknaga

Mohamad Romli | Kamis, 6 April 2017 | 23:14

Truk yang mengangkut puing untuk menguruk bagian sisi jalan terguling, Rabu (05/4/2017). (@tangerangnews 2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com- Peristiwa nahas terjadi di Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang. Truk yang mengangkut puing untuk menguruk bagian sisi jalan terguling, Rabu (05/4/2017).

"Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 23.00, saat itu truk sedang mau menurunkan muatan," kata Ahmad Efendi, Panitia kegiatan warga tersebut.
Dikatan Ahmad, pada sisi jalan desa yang telah selesai diturap, menyisakan lubang berukuran cukup besar, dengan lebar sampai satu meter dan kedalaman satu sampai dua meter.

"Kondisinya jadi rawan kecelakaan, sering anak kecil terperosok ke lubang saat bersepeda," tambahnya.  Ahmad mengatakan,  warga kemudian berinisiatif untuk secara swadaya menguruk lubang tersebut dengan puing. Namun, baru empat hari berjalan, terjadi musibah truk yang terguling tersebut.

"Tidak ada korban jiwa, sopirnya pun tidak apa-apa, hanya mobilnya yang rusak," ujarnya.
Masih kata Ahmad, posisi truk yang melintang dijalan desa Tanjung Burung tersebut baru berhasil dievaluasi pada Kamis (06/4/2017) sekitar pukul 17.00 WIB.

"Kami kesulitan mendapatkan alat berat untuk menarik truk itu, Alhamdulillah akhirnya bisa dievakuasi meski menggunakan alat seadanya," pungkasnya.

Sementara itu, Muhamad Guntur, Ketua Badan Permusyarawahan Desa (BPD) Desa Tanjung Burung mengatakan kegiatan swadaya warga tersebut atas dasar inisiatif kelompok pemuda desa yang merasa perihatin dengan kondisi jalan desa yang rawan kecelakaan.

"Volume pekerjaan swadya tersebut panjangnya sekitar 300 meter, dengan lebar satu meter dan kedalaman rata-rata satu sampai dua meter. Sementara kebutuhan material urukan sekitar 400 meter kubik," terangnya

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

HIBURAN
Onad dan Istrinya Ditangkap Usai Pakai Ekstasi di Ciputat

Onad dan Istrinya Ditangkap Usai Pakai Ekstasi di Ciputat

Minggu, 2 November 2025 | 19:51

Artis sekaligus musisi Leonardo Arya atau Onadio Leonardo ditangap aparat Polres Metro Jakarta Barat terkait dengan kasus penyalahgunaan narkoba.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill