Connect With Us

PWI Kabupaten Tangerang Gelar Karya Latih Wartawan

Mohamad Romli | Minggu, 9 Juli 2017 | 20:30

Ketua PWI Kabupaten Tangerang Sangki Wahyudin, Minggu (9/7/17). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang akan menggelar Karya Latih Wartawan (KLW) di Gedung Serba Guna (GSG) Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Rabu (19/7/17).

"Kegiatan KLW merupakan agenda rutin PWI dalam usahanya meningkatkan kompetensi wartawan agar lebih profesional," ujar Ketua PWI Kabupaten Tangerang Sangki Wahyudin, Minggu (9/7/17).

Kegiatan tersebut, terbuka bagi wartawan di wilayah Tangerang Raya serta akan dirangkai dengan diskusi yang menghadirkan narasumber yang kompeten dalam bidang jurnalistik dan aspek yang berkaitan lainnya.

Diskusi tersebut bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para peserta, sehingga kegiatan jurnalistik dan kode etik wartawan dalam menyebarluaskan informasi bisa dipahami masyarakat luas.

"Ini merupakan komitmen PWI membantu pemerintah menangani hoax dan upaya menyediakan informasi yang berkualitas," ujarnya.

Selain itu, diakhir kegiatan akan ditutup deklarasi Jaringan Wartawan dan Masyarakat Anti Hoax (Jawarah). Jawarah merupakan wadah yang berusaha menangkal penyebaran berita palsu atau hoax.

"Saya berharap dengan kegiatan ini, masyarakat dapat terlindungi dari paparan informasi menyesatkan dan masyarakat terdidik dan termotivasi oleh berita berkualitas yang disajikan wartawan," tandasnya.

Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar turut mendukung Penyelengaraan kegiatan tersebut. Zaki mengatakan sebagai sebuah profesi, wartawan terikat kode etik dan profesionalitas.

"Saya dorong teman-teman wartawan mengikuti KLW. Agar berita yang disajikan bisa mencerdaskan masyarakat," tandasnya.(RAZ)

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill