Connect With Us

Kerja Keras Zaki Iskandar Hasilkan Berbagai Penghargaan

Advertorial | Senin, 16 April 2018 | 19:00

Ahmed Zaki Iskandar. (@TangerangNews/2018 / Rangga Agung Zuliansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Saat menjabat pada 2013 hingga 2018 sebagai Bupati Tangerang, berbagai penghargaan berhasil diraih Kabupaten Tangerang. Keberhasilan itu tak lepas dari ide dan gagasan hingga program unggulan yang digulirkan Ahmed Zaki Iskandar.

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPC PPP Kabupaten Tangerang Nazil Fikri kepada wartawan. Menurutnya, prestasi yang diraih oleh Zaki merupakan buah dari keuletan dan semangat pribadi yang mau belajar. Dibuktikan dengan semangatnya menempuh jenjang Pendidikan S2 hingga tuntas atau wisuda tahun lalu.

“Di tahun 2017,  Zaki mendapatkan penghargaan sebagai kepala daerah inspiratif Bersama kepala daerah lainnya. Ini salah satu bukti torehan prestasi beliau. Bahkan Pak Zaki juga sempat masuk TOP 50 Lead of Year 2013,” ujar Nazil.

Menurut Nazil, kepala daerah merupakan ujung tombak pembangunan di daerah.  “Sehingga momentum sebagai kepala daerah harus ditunjukan untuk memberikan kontribusi yang nyata bagi kemajuan daerahnya, karena pembangunan bangsa yang kuat berawal dari daerah,” tegas Nazil.

Nazil pun meyakini bahwa segudang prestasi yang ditorehkan oleh Ahmed Zaki Iskandar saat masih menjabat sebagai Bupati Tangerang memiliki nilai lebih. Apalagi langsung mendaoat penilaian dari masyarakat.

Sebab, kata dia, banyak program-program yang langsung dirasakan oleh masyarakat.  Bahkan ada juga program yang menjadi aspirasi dan inspirasi bagi daerah lain untuk terus melakukan pengembangan di daerahnya masing-masing.

“Ini bukti kerja keras Pak Zaki. Penghargaan yang diterimanya adalah apresiasi masyarakat kepada kinerja Zaki yang tulus saat menjabat. Jadi keinginannya untuk kembali maju dalam Pilkada 2018 sudah tepat, karena keinginannya untuk berjuang memajukan daerah kita,” terangnya.

Untuk diketahui dibawah kepemimpinan Ahmed Zaki Iskandar dia telah meraih berbagai penghargaan, mulai 2013 Kabupaten Tangerang sebagai Badan Publik Terpatuh ke-1 dalam pelaksanaan Undang-undang no.14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi public untuk tingkat Kabupaten/Kota se-Banten. 

Pada 2014, penghargaan yang diraih yakni sebagai daerah baik programnya yaitu Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan (TSLP) dan program gerakan Bersama rakyat atasi Kawasan padat kumuh dan miskin (Gebrak Pakumis).

Pada 2015, Zaki juga menerima penghargaan dari SINDO Weekly Government kategori UMKM dan Koperasi Bersama 38 kepala daerah Provinsi, Kabupaten/Kota se-Indonesia.

Selain itu, ada juga tiga penghargaan bergengsi dalam ajang Indonesia Attactiveness Award 2015. Diantaranya Kabupaten Tangerang masuk dalam daerah pertama terbaik kategori infrastruktur serta  keseluruhan Kabupaten terbaik.

Ada juga penghargaan Manggala Karya Kencana pada saat puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-22 dari Presiden Joko Widodo.
Dua penghargaan bergengsi di tingkat nasional dalam ajang penganugerahan Indonesia Smartnation Award (ISNA) 2015 yang digagas oleh Cityasia, Kabupaten Tangerang meraih urutan ketiga dengan predikat B kategori Kabupaten Besar.

“Belum lagi penghargaan dari Upakarya Wanua Nugraha dari Kemendagri saat pekan Inovasi Perkembangan (PIN) Desa/Kelurahan Nasional dan gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Nasional XVII tahun 2015,” ujarnya.

Pada 2016 dan 2018 lebih banyak lagi. Mulai dari ajang ANRI Award sampai penghargaan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga sebagai Pembina Olahraga Berprestasi tahun 2017. (ADV)

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

BANTEN
PLN UID Banten Sukses Jaga Kelistrikan saat Haul Syekh Nawawi al-Bantani ke-132

PLN UID Banten Sukses Jaga Kelistrikan saat Haul Syekh Nawawi al-Bantani ke-132

Kamis, 1 Mei 2025 | 15:17

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten berhasil menjamin keandalan listrik dalam peringatan Haul Syekh Nawawi al-Bantani ke-132 yang digelar pada 26–28 April 2025 di Tanara, Kabupaten Serang, Banten.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill