Connect With Us

500 Satlinmas Desa Dilatih Jaga Pilkades Tangerang

Maya Sahurina | Senin, 7 Oktober 2019 | 10:51

Kadis pemdes Adiyat Nuryasin, Asda Hary haryanto Plh, Adesi Aenilaah, dan Kholid Dirut LP3MD. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Menjelang Pilkades Serentak 2019, pemerintah desa yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Tangerang akan menggelar pelatihan kepada seluruh anggota Linmas Desa.

Hal itu sebagai upaya meningkatkan kapasitas peran serta Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas).

Pelatihan tersebut guna memberikan pemahaman tugas dan fungsi Linmas Desa sekaligus persiapan dalam menghadapi Pilkades 2019.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Tangerang Adiyat Nuryasin menjelaskan, upgrading akan digelar di Puncak Bogor pada 7-11 Oktober 2019.

BACA JUGA:

Sebanyak kurang lebih 500 Anggota Linmas Desa se-Kabupaten Tangerang, agar dapat menjaga berjalannya Pilkades serentak dengan baik.

“Kegiatan pelatihan ini diharapkan mampu meningkatkan kapasitas kinerja dari para anggota Linmas. Kabupaten Tangerang akan melaksanakan Pilkades Serentak pada tahun ini, Linmas Desa juga diharapkan mampu memberikan pengamanan kepada masyarakat serta membuat pelaksanaan Pilkades berlangsung damai dan kondusif," ujar Adiyat, Senin (7/10/2019).

Plh APDESI Kabupaten Tangerang Aenilah Syarif mengatakan para Linmas akan dilatih langsung oleh pemimpin yang berkualitas.

"Pelatihan ini akan kita buat dua angkatan dan akan dilatih langsung oleh instruktur berpengalaman dan berkualifikasi Komando," ucapnya.

Sementara Pj Kepala Desa Pasir Bolang Kecamatan Tigaraksa Isak Awaludin berharap agar setelah dilakukan upgrading tersebut, para anggota Linmas dapat menjalankan tugasnya dengan baik pasca Pilkades serentak 2019.

"Semoga dengan adanya pelatihan ini, Linmas dapat membantu kami dalam melakukan pembinaan terhadap masyarakat, menjaga kondusifitas lingkungan, serta memberikan kesadaran hukum dan segala macam pelanggaran dan kejahatan," pungkasnya.(RAZ/RGI)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
Gegara Krisis Air Bersih, Korban Banjir Kronjo Tangerang Mandi di Irigasi

Gegara Krisis Air Bersih, Korban Banjir Kronjo Tangerang Mandi di Irigasi

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:26

Dikarenakan kekurangan air bersih, warga Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang harus mandi disaluran irigasi Sungai Cimanceuri.

TANGSEL
Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:51

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tangerang Selatan membongkar sindikat narkotika kelas kakap yang beroperasi di wilayah Jakarta dan Tangsel.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill