Connect With Us

Pemkab Tangerang Apresiasi Keberhasilan PWI Tangerang di Porwaban

Mohamad Romli | Jumat, 25 Oktober 2019 | 21:41

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. (TangerangNews/2019 / Mohamad Romli)

 

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan turut bergembira atas keberhasilan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang mempertahankan gelar juara umum di Pekan Olahraga Wartawan Banten (Porwaban).

"Kami mengucapkan selamat dan sukses. Keberhasilan ini sangat membanggakan," ujar Zaki, Jumat (25/10/2019).

Ditambahkan Zaki, prestasi yang diraih Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Kabupaten Tangerang itu menjadi bukti bahwa selain memiliki kemampuan menyampaikan berita, wartawan di Kabupaten Tangerang juga memiliki talenta di bidang olahraga.

"Kami berharap, keberhasilan ini menjadi motivasi wartawan di Kabupaten Tangerang untuk semakin baik berkarya di bidang jurnalistik, baik menjalankan fungsi kontrol, maupun mitra Pemkab Tangerang," imbuhnya.

Senada, Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Kholid Ismail pun menyampaikan rasa bangganya. Ia pun berharap, prestasi yang telah diraih terus dipertahankan serta ditingkatkan.

"Wartawan di Kabupaten Tangerang memang luar biasa. Karena banyak prestasi yang diukir diluar tugas keseharian. Ini menjadi kebanggan kita bersama," katanya.

Baca Juga :

Apresiasi keberhasilan itu juga datang dari Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tangerang Komarudin. Sebagai lembaga yang membina dan mengembangkan olahraga, KONI, kata Komarudin, merasa bangga karena gelar juara umum dipertahankan PWI Kabupaten Tangerang.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tangerang Komarudin.

"Patut kita berikan apresiasi kepada teman-teman PWI dan SIWO Kabupaten Tangerang yang telah meraih prestasi yang membanggakan untuk Tangerang Gemilang. Selamat dan sukses," pungkasnya.

PWI Kabupaten Tangerang dalam ajang Porwaban berhasil mempertahankan juara umum setelah mengumpulkan dua medali emas dari cabang olahraga (cabor) tenis meja dan bulutangkis nomor tunggal putera, dua medali emas dari cabor catur dan tenis meja, serta dua medali perunggu dari cabor catur dan bulutangkis nomor ganda putera.

Porwaban sendiri digelar SIWO PWI Banten dan berlangsung di Kota Serang yang diikuti 8 kontingen dari PWI kabupaten/kota se-Provinsi Banten.(RMI/HRU)

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill