Connect With Us

5 Sektor Terpuruk Akibat COVID-19, Ketua DPRD Tangerang Sarankan ini

Mohamad Romli | Rabu, 15 Juli 2020 | 14:24

Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Kholid Ismail. (TangerangNews.com / Mohamad Romli)

 

TANGERANGNEWS.com-Pandemi COVID-19 telah berdampak pada sektor ekonomi, pendidikan, ketenagakerjaan, usaha mikro kecil menengah dan pangan di Kabupaten Tangerang.

Rencana Kerja (Renja) Pemerintah Kabupaten Tangerang pun didorong Ketua DPRD setempat Kholid Ismail untuk memfokuskan anggaran demi pemulihan kondisi dampak dari pandemi virus Corona ini.

"Harus ada intervensi program untuk memulihkan kondisi ekonomi hingga mendekati kepada kondisi normal kembali," ungkap Kholid saat ditemui TangerangNews di ruang kerjanya, Rabu (15/7/2020).

Kholid juga menyoroti maraknya pemutusan hubungan kerja (PHK) serta perusahaan yang gulung tikar. Hal ini, ditekankannya, harus menjadi fokus Pemkab Tangerang dalam renja 2021 mendatang.

"Dampak dari PHK ini luar biasa, terjadi penambahan pengangguran yang luar biasa. Harus ada solusi kongkret dari Pemda," katanya.

Selain itu, politisi PDI Perjuangan itu juga menyoroti sektor UMKM tak sedikit yang gulung tikar, sehingga harus segera diinterpensi oleh kebijakan.

Pemkab juga harus benar-benar memperhatikan aspek ketersediaan pangan, untuk memastikan kebutuhan pokok masyarakat tetap tersedia.

"Sementara aspek kesehatan, hal yang sangat penting juga. Jangan sampai, di tengah kondisi pandemi COVID-19 dan pascanya, layanan kesehatan untuk masyarakat menurun," imbuhnya.

"Kami sangat fokus pada lima hal itu, dan akan kami dorong menjadi sebuah kebijakan yang direalisasikan di 2021 mendatang," pungkasnya.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

TANGSEL
KPAI Desak Polres Tangsel Usut Kasus Bullying Siswa SMP di Tangsel, Minta Transparansi Penyebab Kematian

KPAI Desak Polres Tangsel Usut Kasus Bullying Siswa SMP di Tangsel, Minta Transparansi Penyebab Kematian

Minggu, 16 November 2025 | 19:35

Meninggalnya MH, 13, siswa SMPN 19 Kota Tangerang Selatan yang diduga menjadi korban bullying di sekolahnya, mendapat perhatian serius dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill