Connect With Us

Bocah 10 Tahun Tenggelam di Cisadane, Korban Belum Ditemukan

Mohamad Romli | Sabtu, 18 Juli 2020 | 22:33

Tim SAR gabungan saat masih mencari bocah yang tenggelam di sungai Cisadane, Sabtu (18/7/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Seorang bocah usia 10 tahun dikabarkan tenggelam di sungai Cisadane, Sabtu (18/7/2020).

Hingga berita ini ditayangkan pukul 22.00 WIB, Airlangga, korban tenggelam tersebut masih dalam proses pencarian tim SAR gabungan.

Korban tenggelam tepatnya di di Jalur eretan Bayur, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

"Korban sedang berenang bersama empat temannya di kali Cisadane, kemudian sekitar pukul 14.00 WIB korban terbawa arus dan tenggelam," ungkap Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR dalam keterangan tertulisnya.

Warga setempat sempat melakukan pencarian sebelum tim SAR tiba di lokasi, namun tidak membuahkan hasil.

Tim yang diterjunkan ke lokasi membagi personel dalam melakukan pencarian tersebut.

"Kami membagi area pencarian menjadi dua, dimana SRU pertama melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet hingga sejauh satu kilometer dari lokasi kejadian. Kemudian SRU kedua melakukan pencarian dengan pengamatan secara visual melalui jalur darat dengan jarak satu kilometer dari lokasi kejadian," terangnya.

Sementara, tim gabungan dalam operasi SAR tersebut meliputi Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Polsek Sepatan, Koramil Sepatan, Damkar Kabupaten Tangerang, Damkar Kota Tangerang, TAGANA Tangerang, SAR MTA, IEA, dan masyarakat setempat. 

"Hingga saat ini korban masih dalam proses pencarian oleh tim SAR gabungan" pungkasnya.(RMI/HRU)

SPORT
Siswa SMKN 7 Kabupaten Tangerang Sumbangkan Emas untuk Banten di Popnas XVII Jakarta

Siswa SMKN 7 Kabupaten Tangerang Sumbangkan Emas untuk Banten di Popnas XVII Jakarta

Kamis, 6 November 2025 | 14:44

Siswa SMKN 7 Kabupaten Tangerang asal Kecamatan Panongan, Rama Adimangku, mempersembahkan medali emas untuk Provinsi Banten dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVII 2025, melalui cabang olahraga Speed WR Relay Putra Timurlaut

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

NASIONAL
Kenali Penyebab dan Penanganan Kaki Diabetes agar Tak Berakhir Amputasi

Kenali Penyebab dan Penanganan Kaki Diabetes agar Tak Berakhir Amputasi

Kamis, 6 November 2025 | 20:48

Diabetes Melitus (DM) kronis seringkali dianggap remeh, padahal kondisi gula darah tinggi (hiperglikemia) dalam jangka panjang adalah pemicu kerusakan masif pada organ vital.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill