Connect With Us

Bocah 10 Tahun Tenggelam di Cisadane, Korban Belum Ditemukan

Mohamad Romli | Sabtu, 18 Juli 2020 | 22:33

Tim SAR gabungan saat masih mencari bocah yang tenggelam di sungai Cisadane, Sabtu (18/7/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Seorang bocah usia 10 tahun dikabarkan tenggelam di sungai Cisadane, Sabtu (18/7/2020).

Hingga berita ini ditayangkan pukul 22.00 WIB, Airlangga, korban tenggelam tersebut masih dalam proses pencarian tim SAR gabungan.

Korban tenggelam tepatnya di di Jalur eretan Bayur, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

"Korban sedang berenang bersama empat temannya di kali Cisadane, kemudian sekitar pukul 14.00 WIB korban terbawa arus dan tenggelam," ungkap Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR dalam keterangan tertulisnya.

Warga setempat sempat melakukan pencarian sebelum tim SAR tiba di lokasi, namun tidak membuahkan hasil.

Tim yang diterjunkan ke lokasi membagi personel dalam melakukan pencarian tersebut.

"Kami membagi area pencarian menjadi dua, dimana SRU pertama melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet hingga sejauh satu kilometer dari lokasi kejadian. Kemudian SRU kedua melakukan pencarian dengan pengamatan secara visual melalui jalur darat dengan jarak satu kilometer dari lokasi kejadian," terangnya.

Sementara, tim gabungan dalam operasi SAR tersebut meliputi Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Polsek Sepatan, Koramil Sepatan, Damkar Kabupaten Tangerang, Damkar Kota Tangerang, TAGANA Tangerang, SAR MTA, IEA, dan masyarakat setempat. 

"Hingga saat ini korban masih dalam proses pencarian oleh tim SAR gabungan" pungkasnya.(RMI/HRU)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill