Connect With Us

Netizen Donasi Puluhan Peti Jenazah ke RSU di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 26 Juli 2021 | 13:05

Satu unit truk membawa sejumlah peti jenazah yang berasal dari donasi netizen diberikan kepada sejumlah Rumah Sakit Umum (RSU) di Kabupaten Tangerang dan Dinas Perkim Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 63 peti jenazah yang berasal dari donasi netizen diberikan kepada sejumlah Rumah Sakit Umum (RSU) di Kabupaten Tangerang dan Dinas Perkim Kota Tangerang.

Donasi peti untuk jenazah pasien COVID-19 itu itu diserahkan langsung oleh Aktivis dan Penggiat Sosial Ade Yunus, Minggu 25 Juli 2021. Dari total 63 peti, 38 di antaranya diberikan ke tiga RSU di wilayah Kabupaten Tangerang.

"Untuk RSU Kabupaten Tangerang 18 peti, RSU Pakuhaji 10 peti dan RSU Balaraja 10 peti," ujar Ade Yunus, Senin 26 Juli 2021.

Kemudian, 25 peti lagi diserahkan ke Dinas Perkim Kota Tangerang melalui UPT Taman Pemakaman Umum Selapajang Neglasari. "Peti ini di antaranya 20 ukuran standard dan 5 ukuran jumbo," jelasnya.

Bantuan ini diberikan untuk membantu pemerintah daerah dalam penyediakan peti jenazah bagi korban COVID-19 yang kembali bertambah di Tangerang.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KOTA TANGERANG
Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:39

Seorang anak duduk rapi di bangku sekolah, membuka kotak makan yang disediakan negara. Ada nasi, lauk dan sayur. Ia kenyang hari itu bahkan bisa menyisihkan sedikit untuk di bawa pulang. Karena di rumah, ayahnya masih menganggur.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill