Connect With Us

Tersengat Listrik di Kosambi Tangerang, Asnawati Tewas dan Prili Luka Bakar

Dimas Wisnu Saputra | Sabtu, 10 September 2022 | 12:58

Peristiwa dua orang tersengat listrik di Jalan Raya Prancis, Desa Kosambi Timur, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang. (BPBD Kabupaten Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Dua orang perempuan menjadi korban tersengat listrik di Jalan Raya Prancis, Desa Kosambi Timur, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

Peristiwa nahas tersebut terjadi pada Jumat, 9 September 2022 malam. Kedua korban, yakni Asnawati, 28, dan Prili, 26. 

Saat itu, kedua Asnawati yang membonceng Prili dengan sepeda motor melintas di Jalan Raya Prancis dalam kondisi hujan.

Menurut Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir, keduanya tersengat listrik karena adanya kabel menjuntai.

Usai tersengat listrik, Asnawati meninggal di lokasi. Sedangkan Prili mengalami kritis karena mengalami luka bakar.

"Asnawati asal Lampung tinggal di Kampung Kemplang Desa Kosambi Timur itu meninggal dunia, dan Prili asal Flores tinggal di Kampung kosambi Timur RT 01 RW 11 mengalami luka bakar," katanya, Sabtu, 10 September 2022.

Ia menyebut, Prili dibawa ke rumah sakit. "Dibawa ke Rumah Sakit BUN kosambi untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut," pungkasnya.

TANGSEL
KPAI Desak Polres Tangsel Usut Kasus Bullying Siswa SMP di Tangsel, Minta Transparansi Penyebab Kematian

KPAI Desak Polres Tangsel Usut Kasus Bullying Siswa SMP di Tangsel, Minta Transparansi Penyebab Kematian

Minggu, 16 November 2025 | 19:35

Meninggalnya MH, 13, siswa SMPN 19 Kota Tangerang Selatan yang diduga menjadi korban bullying di sekolahnya, mendapat perhatian serius dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill