Connect With Us

Berlumur Darah, 3 Pemuda Mabuk Bersajam di Kelapa Dua Tangerang Disangka Gangster

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 3 Oktober 2022 | 20:38

Ilustrasi gangster tawuran. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Tiga pemuda dalam kondisi mabuk ditangkap warga lantaran disangka sebagai kelompok kriminal jalanan atau gangster di kawasan Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Dalam penangkapan yang terjadi pada Minggu, 2 Oktober 2022 malam, warga menemukan senjata tajam (sajam) dari para pemuda itu.

Adapun dalam video yang beredar, salah satu pemuda ini tampak sudah dalam kondisi berlumuran darah.

Kapolsek Kelapa Dua Kompol Tribuana Roseno membenarkan adanya kejadian tersebut.

Ia mengatakan, ketiga pemuda itu bukan gangster, melainkan hanya orang yang terjatuh dari motor. 

"Jadi, bukan gangster," jelasnya kepada TangerangNews.com, Senin, 3 Oktober 2022.

Menurutnya, saat itu warga sedang mengantisipasi peristiwa kriminal jalanan. Sebab, wilayah ini dulunya rawan aksi kejahatan jalanan.

Disaat yang sama, ketiga pemuda ini melintas dan dikira warga sebagai kelompok gangster.

"Mereka bertiga itu lewat, terus dihadang karena posisinya itu mereka pada mabuk. Saat digeledah ternyata ada sajamnya," kata Tribuana.

Ia menegaskan, pemuda-pemuda ini berlumuran darah bukan karena dipukuli massa, tetapi karena terjatuh dari sepeda motor.

"Akhirnya jatuh dan pada berdarah," katanya.

Setelah diamankan, warga menyerahkan ketiga pemuda ini ke pihak kepolisian.

"Lukanya itu jatuh yang mereka bertiga itu. Yang paling belakang, parahnya jatuh, tapi insyaallah aman," pungkasnya.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill