Connect With Us

Pasca Raih 6 Medali Emas di Porprov Banten, Pengurus Perpani Kabupaten Tangerang Dikukuhkan

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 13 Desember 2022 | 19:30

Pengukuhan Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Panahan (Perpani) Kabupaten Tangerang periode 2022-2026, di Aula Kecamatan Tigaraksa, Selasa 13 Desember 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Panahan (Perpani) Kabupaten Tangerang periode 2022-2026 resmi dikukuhkan di Aula Kecamatan Tigaraksa, Selasa 13 Desember 2022. 

Pengukuhan yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid ini, dilakukan pasca cabang olahraga (cabor) panahan berhasil meraih sejumlah medali, di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten VI, Kota Tangerang, beberapa waktu lalu.

Ketua Umum Pengcab Perpani Kabupaten Tangerang Sapri mengatakan usai pengukuhan ini pihaknya bersama Koni Kabupaten Tangerang, juga akan menggelar evaluasi hasil Porprov Banten.

Menurutnya, pada event tersebut atlet Perpani Kabupaten Tangerang berhasil meraih medali 6 emas, 8 perak, dan 13 Perunggu. 

"Kami mengirimkan 22 atlet panahan untuk bertanding di empat divisi," katanya.

Di Divisi Compound, pihaknya memperoleh 2 emas, 4 perak, dan 2 perunggu. Di Divisi Recurve memperoleh 1 perak, dan 7 perunggu.

Di Divisi Nasional Standar Bow memperoleh 2 emas, 3 perak, dan 2 perunggu. Di Divisi Bare Bow memperoleh 2 emas, dan 2 perunggu.

Selain itu, Perpani Kabupaten Tangerang juga akan mempersiapkan pelatihan wasit dan pelatih untuk ajang Tangerang Open.

"Bahkan kami juga ada persiapan atlet yang ikut Porprov Banten kemarin untuk masuk pelatihan Pra PON," tandas Anggota DPRD Kabupaten Tangerang dari Fraksi PKS ini.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid mengatakan, 16 Pengcab Olahraga termasuk Perbani yang dilantik hari ini, diharapkan dapat terus bersinergi dan membina atlet-atlet demi meraih prestasi pada event-event mendatang. 

Meski tidak menjadi juara umum di Porprov Banten, Kabupaten Tangerang berhasil menempati posisi kedua setelah tuan rumah, yakni Kota Tangerang.

"Semoga di event Porprov Banten mendatang kita bisa menjadi juara umum lagi," imbuhnya.

TANGSEL
Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:41

Seorang remaja berinisial OJF, 19, ditangkap Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Tangerang Selatan atas kasus persetubuhan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur.

KAB. TANGERANG
Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Minggu, 25 Januari 2026 | 16:04

Tampak peti jenazah yang berisi jasad Captain Andy itu ditutupi dengan bendera merah-putih. Suasana semakin haru ketika para pelayat menyaksikan jenazah diturunkan dari mobil jenazah ke dalam rumah.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

NASIONAL
Pemerintah Siapkan Insentif Rp400 Ribu per Bulan untuk Guru Honorer

Pemerintah Siapkan Insentif Rp400 Ribu per Bulan untuk Guru Honorer

Senin, 26 Januari 2026 | 10:36

Pemerintah berencana menyalurkan insentif bulanan sebesar Rp400.000 kepada guru honorer. Kebijakan ini disampaikan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti sebagai bentuk dukungan negara terhadap guru honorer.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill