Connect With Us

Seniman Mural Lokal dan 6 Negara Kolaborasi Percantik Pinggir Jalan Kabupaten Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 10 September 2023 | 07:00

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar membuka event The Epicentrum Street Art Festival yang digelar selama 10-17 September 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 52 seniman mural memperindah media tembok di sepanjang Jalan Raya Legok-Karawaci, Kabupaten Tangerang.

Kegiatan ini merupakan bagian dari perhelatan The Epicentrum Street Art Festival yang digelar selama 10-17 September 2023.

Kolaborasi antara Tim 11 dan Pemerintah Kabupaten Tangerang itu mendatangkan artis mural lokal, dalam negeri, bahkan dari berbagai negara seperti Malaysia, Thailand, Philipina, Korea, Kolombia, dan Ukraina.

Panitia Pelaksana Mi'ing mengatakan, konsep dari kegiatan tersebut adalah dengan tema sport dan kearifan lokal dari Kabupaten Tangerang.

Para artis mural menunjukkan kreativitasnya dalam meracik coretan buah ide di tembok-tembok yang sudah disiapkan.

"Kenapa dipilihnya jalan raya ini, adalah sebagai trigger kepada aparat pemerintah di wilayah dan masyarakat turut andil bersama-sama mempercantik wilayahnya sendiri," ucapnya kepada wartawan, Minggu 10 September 2023.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengapresiasi berbagai pihak yang menyelenggarakan The Epicentrum Street Art Festival. Sebab event ini bisa membuat kawasan Jalan Legok-Karawaci semakin indah.

"Kegiatan ini sebagai ajang kreativitas dan jembatan bagi anak-anak muda kita berkreasi di Kabupaten Tangerang, maupun di Tangerang Raya bahkan hingga Internasional," katanya.

Selain itu, kegiatan ini juga dapat membangkitkan rasa kebersamaan antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam partisipasi pembangunan di wilayahnya.

The Epicentrum Street Art Festival dipersembahkan untuk masyarakat Kabupaten Tangerang.

"Tentunya tembok tidak perlu dibikin vandalisme, tapi lebih baik kita membuat karya seni di tembok-tembok yang ada di Kabupaten Tangerang untuk lebih memberi warna lagi," tukasnya.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

KAB. TANGERANG
Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:51

Ruas Jalan Maloko–Dangdang yang selama puluhan tahun rusak dan nyaris tak tersentuh pembangunan dipastikan akan diperbaiki pada 2026 melalui rencana kolaborasi antarpemerintah daerah.

BANTEN
Waspada, BMKG Ingatkan Hujan 3 Hari di Tangerang Awal Februari 2026

Waspada, BMKG Ingatkan Hujan 3 Hari di Tangerang Awal Februari 2026

Sabtu, 31 Januari 2026 | 21:05

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat di wilayah Tangerang Raya untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi hujan yang masih akan terjadi pada awal Februari 2026.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill