Connect With Us

Lapak Limbah Palet di Balaraja Ludes Terbakar Gegara Korsleting Listrik

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 20 Desember 2023 | 06:00

Petugas BPBD berupaya memadamkan kebakaran lapak limbah palet di Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Selasa 19 Desember 2023, malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Lapak limbah palet Kampung Kelanturan, RT01/02, Desa Sentul, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Selasa 19 Desember 2023, malam.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat menjelaskan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 20.20 WIB.

Menurut keterangan saksi mata, kebakaran disebabkan adanya korsleting arus pendek listrik yang mengenai tumpukan limbah.

"Api kemudian membakar limbah palet dan merambat ke seluruh bangunan hingga ludes terbakar," ujarnya.

Tiga unit armada pemadam dengan 13 personel diterjunkan ke lokasi untuk mengatasi kebakaran tersebut. Di antaranya masing-masing satu unit dari Pos Balaraja, Pos Cisoka dan Pos Tigaraksa.

"Kebakaran dapat diatasi 1 jam kemudian tanpa kendala. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden itu, sementara jumlah kerugian belum diketahui," jelas Ujat.

TANGSEL
Buang Sampah Sembarangan, 48 Warga Tangsel Dihukum Sapu Jalan

Buang Sampah Sembarangan, 48 Warga Tangsel Dihukum Sapu Jalan

Minggu, 18 Januari 2026 | 20:15

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus memperketat pengawasan terhadap pelaku pembuangan sampah sembarangan.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill