Connect With Us

2 Pekerja Ditangkap Curi Kabel Optik Sepanjang 691 Meter di Jayanti Tangerang

Yanto | Kamis, 27 Juni 2024 | 18:35

Aparat Polsek Cisoka, Polresta Tangerang mengamankan dua tersangka dan barang bukti kabel optik yang dicuri di Jayanti, Kabupaten Tangerang, Kamis 27 Juni 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Dua pekerja perusahaan kabel optik diamankan pihak Kepolisian, lantaran diduga membawa kabur kabel ratusan meter di tempatnya bekerja.

Kepala Seksi Humas Polresta Tangerang Ipda Jaenudin mengatakan, tersangka berinisial AW dan DS dilaporkan salah satu perusahaan di daerah Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang.

"Dari hasil pemeriksaan, kedua tersangka diduga mencuri kabel milik perusahaan sepanjang 691 Meter. Atas kejadian itu, perusahaan mengalami kerugian sebesar Rp75.625.900," kata Jaenudin, Kamis 27 Juni 2024.

Terungkapnya aksi kedua pelaku berawal ketika petugas teknisi perusahaan hendak melakukan perbaikan kabel optik.

Namun saat ia ke bagian gudang, ternyata kabel tersebut sudah raib. Kemudian hal itu dilaporkan ke atasannya.

Perusahaan lalu memerintahkan sekuriti untuk melakukan pencarian. Di dekat pintu darurat perusahaan, petugas sekuriti menemukan bekas kupasan kabel.

"Pihak perusahaan kemudian memeriksa rekaman kamera CCTV. Diketahui peristiwa itu terjadi pada Jumat 24 Mei 2024. Ternyata terduga pelaku pencurian adalah AW dan DS," ucap Jaenudin.

Selanjutnya, pihak perusahaan melaporkan peristiwa itu ke Polsek Cisoka. Laporan kemudian ditindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan dan mengamankan kedua terduga pelaku.

Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, kedua tersangka dijerat dengan Pasal 363 ayat (1) ke-1 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill