Connect With Us

Maesyal-Intan Menang Sementara, Zaki Iskandar: Bukti Kepercayaan Masyarakat

Redaksi | Kamis, 28 November 2024 | 09:42

Ahmed Zaki Iskandar bersama Maesyal-intan memberikan keterangan pers hasil kemenangan sementara hitung cepat di Hotel Vega Gading Serpong. (@TangerangNews / Redaksi )

TANGERANGNEWS.com - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, meraih kemenangan sementara berdasarkan hasil quick count. Dengan perolehan suara sebesar 64,76%, pasangan ini menunjukkan dukungan kuat dari masyarakat, mengungguli rivalnya Mad Romli-Irwansyah yang memperoleh 31,41% dan Zulkarnain-Leru dengan 3,83%.

Tokoh Kabupaten Tangerang dan mantan Bupati, Ahmed Zaki Iskandar, menyatakan bahwa hasil quick count tersebut mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap visi dan misi yang diusung Maesyal-Intan. 

"Selamat kepada Maesyal-Intan. Ini menandakan bahwa masyarakat yakin keduanya mampu membawa Kabupaten Tangerang semakin gemilang," ujarnya.

Sementara itu, Maesyal Rasyid dalam keterangannya setelah menyaksikan hasil quick count di Hotel Vega Gading Serpong, mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, partai politik, relawan, dan simpatisan yang telah memberikan dukungan. 

"Insya Allah, saya dan Bu Intan akan memegang teguh amanah yang telah diberikan oleh masyarakat," katanya.

Meski hasil quick count telah keluar, Maesyal mengingatkan agar semua pihak tetap menunggu hasil resmi dari KPU. Maesyal juga menekankan tantangan yang akan dihadapi Kabupaten Tangerang ke depan yang semakin kompleks, dan berkomitmen untuk berkolaborasi dalam meningkatkan perekonomian, pendidikan, kesehatan, dan lingkungan. 

"Kami akan berkolaborasi untuk membangun Kabupaten Tangerang semakin gemilang," tandasnya.

Intan Nurul Hikmah menambahkan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat, partai politik, dan relawan yang telah berjuang bersama. Ia juga menyoroti pencapaian penting ini sebagai langkah maju bagi perempuan di pemerintahan. 

"Akhirnya, Kabupaten Tangerang memiliki unsur pimpinan perempuan pertama. Kami akan membuat program untuk memajukan kaum hawa di Kabupaten Tangerang," tutupnya.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill