Connect With Us

Polisi Tangkap Penyewa Mobil dan Penembak Bos Rental di Tol Tangerang-Merak

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 5 Januari 2025 | 15:19

Barang bukti selongsong peluru di TKP penembakan pemilik mobil rental di Rest Area 45 Jalan Tol Tangerang-Merak, di Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Jumat 3 Januari 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Polresta Tangerang telah menangkap pelaku yang terlibat dalam kasus penembakan bos rental mobil di Rest Area KM 45 Jalan Tol Tangerang-Merak B, Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, pada Kamis 2 Januari 2025.

Tersangka tersebut yakni AS, pelaku yang menyewa dan menggelapkan mobil milik korban IAR, 48.

Setelah kasus penembakan IAR hingga tewas terjadi, jajaran Polresta Tangerang dan Polda Banten melakukan penelusuran dan berhasil menangkap AS di Pandeglang, Banten.

Dari keterangan AS, ia mengaku telah merencanakan aksi penggelapan mobil tersebut.

"AS ini selaku penyewa mobil, telah ditetapkan sebagai tersangka. Dari hasil penelusuran dan pengembangan, posisinya AS ini merencanakan penggelapan itu," kata kata Kasi Humas Polresta Tangerang Ipda Purbawa, Minggu 5 Januari 2025.

AS ternyata tidak beraksi sendiri. Ia dibantu rekannya inisial I yang juga telah ditangkap petugas.

"Jadi setelah tangkap AS, kita telusuri kemana dia menggelapkan mobil. Hasilnya ke tersangka I, perannya sama," ujar Purbawa.

Namun, AS dan I tidak terlibat pada aksi penembakan di Rest Area KM 45 Jalan Tol Tangerang-Merak B.

"Keduanya tidak masuk dalam rangkaian (penembakan) tersebut," ungkapnya.

Selain dua pelaku penggelapan, polisi juga telah menangkap pelaku penembakan IAR. Meski demikian polisi enggan membeberkan identitas para pelaku.

"Pelaku penembakan sudah diamankan. Hari Senin akan dirilis," kata Kapolresta Tangerang, Kombes Baktiar Joko Mujiono, seperti dilansir dari Tirto.

Kapolresta hanya menyebut jumlah pelaku yang telibat dalam kasus penembakan itu berjumlah 4 orang. "Saat ini, pelaku yang telah ditangkap akan diperiksa lebih lanjut," katanya.

Sementara terkait adanya dugaan keterlibatan keterlibatan prajurit TNI AL dalam kasus tersebut, Kasi Humas Polresta Tangerang, Ipda Purba, membenarkan indikasi tersebut.

"Kemungkinan iya, Nanti kita nunggu rilis lengkapnya aja ya," ungkap Purba.

Sepertu diketahui sebelumnya, penembakan terhadap dua pria di Rest Area 45 Jalan Tol Tangerang-Merak, di Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, diduga terjadi saat mengejar mobil rental yang digelapkan.

Berdasarkan informasi, korban meninggal berinisial IAR, 48, merupakan pemilik mobil rental tersebut. Ia mengejar mobil bersama rekannya RAB, 60, yang kini masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Kasie Humas Polresta Tangerang Ipda Purbawa membenarkan jika penembakan tersebut perkara mobil rental.

Namun ia menduga, mobil Honda Brio milik korban sudah dipindahtangankan oleh pelaku penggelapan yang awalnya menyewa mobil tersebut.

"Jadi, kalau untuk pelaku (penembakan) bukan penyewa mobil, mobil itu sudah dipindah tangankan. Terus diketahui mobil itu keberadaannya oleh si pemilik mobil," ungkapnya, Kamis 2 Januari 2025.

TANGSEL
 Atasi Banjir di Serpong Utara, Pemkot Tangsel Bangun Turap dan Bronjong di Kali Angke

Atasi Banjir di Serpong Utara, Pemkot Tangsel Bangun Turap dan Bronjong di Kali Angke

Selasa, 15 Juli 2025 | 22:46

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) terus mengintensifkan langkah strategis untuk mengatasi persoalan banjir, melalui pembangunan turap beton dan bronjong di sepanjang Kali Angke, Serpong Utara.

AYO! TANGERANG CERDAS
5 Alasan Orang Tua Berebut Kursi Paling Depan untuk Anaknya di Hari Pertama Masuk Sekolah

5 Alasan Orang Tua Berebut Kursi Paling Depan untuk Anaknya di Hari Pertama Masuk Sekolah

Senin, 14 Juli 2025 | 10:51

Pemandangan orang tua yang datang lebih awal ke sekolah demi mendapatkan kursi paling depan untuk anaknya bukanlah hal asing saat hari pertama masuk sekolah.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

WISATA
Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Minggu, 6 Juli 2025 | 14:51

Bingung memilih tempat jalan-jalan bersama sama keluarga saat momen liburan sekolah? Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) menyimpan banyak destinasi wisata menarik tanpa perlu merogoh kocek mahal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill