Connect With Us

Peluru Kenai Dada, Satu Korban Penembakan di Rest Area Tol Tangerang-Merak Tewas

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 2 Januari 2025 | 16:48

ILUSTRASI PENEMBAKAN (Denny Bagoes Irawan / TangerangNews 2022)

TANGERANGNEWS.com-Penembakan dua pria di Rest Area KM 45 Tol Tangerang-Merak B, Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, menyebabkan satu korban tewas.

Nyawa korban inisal IAR, 48, tak terselamatkan akibat peluru yang mengenai dadanya setelah sempat mendapat pertolongan di RSUD Balaraja, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang.

"Setelah keduanya dievakuasi ke RSUD Balaraja dan dilakukan penanganan, satu korban dinyatakan meninggal dunia akibat luka tembak di bagian dada," kata Kasi Humas Polresta Tangerang Ipda Purbawa, Kamis 2 Januari 2025.

Sedangkan korban lainnya inisial RAB, 60, mengalami luka tembak di punggung dan tangan kiri. Saat ini, masih dalam perawatan intensif.

"Untuk satu korban lainnya masih dalam penanganan medis," tambah Purbawa.

Menurut Purbawa, kasus ini masih melalukan penyelidikan lebih lanjut terkait aksi penembakan di rest area tersebut.

"Kami masih selidiki kronologis kejadiannya dan hubungan kedua korban dengan pelaku," jelasnya.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill