Connect With Us

Warga Heran Tiba-tiba ada Rambu Tsunami di Pantai Dekat Pagar Laut Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah, Yanto | Selasa, 21 Januari 2025 | 19:07

Plang peringatan bencana tsunami yang tiba-tiba muncul di Pantai Tanjung Pasir dekat lokasi pagar laut, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Selasa 21 Januari 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Warga Tanjung Pasir, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, dibuat heran dengan kemunculan rambu peringatan bencana tsunami, yang berada dekat lokasi pagar laut, Selasa 21 Januari 2025.

Plang besi tersebut terletak di pinggir jalan, berwarna kuning dengan gambar tsunami dan tulisan "Potensi Tsunami". Di sebelahnya juga terdapat plang petunjuk jalur evakuasi berwarna hijau.

Boby, salah satu warga Tanjung Pasir menyampaikan kemunculan plang itu menjadi tanda tanya masyarakat sekitar. Sebab, sebelumnya tidak pernah ada.

"Bingung saya, warga selalu mendapat hal-hal yang aneh, kemarin pagar laut dan saat ini munculnya plang peringatan bencana alam," ujarnya.

Boby menambahkan usai ikut melakukan pencabutan pagar bambu bersama personel TNI Angkatan Laut (AL) kemarin, pihaknya baru melihat rambu tersebut.

"Kita tinggal bertahun-tahun tinggal di pesisir pantai, baru sekarang mendapatkan plang peringatan, Tiba-tiba sudah terpasang saja," ungkapnya.

Ia sebenarnya tidak mempermasalahkan mengenai plang tersebut. Namun tindakan seperti itu membuat pengunjung pantai menjadi khawatir untuk mendatangi lokasi.

"Sebenarnya tidak masalah mau dipasang apa, aneh saja lah sudah bertahun-tahun tinggal di situ baru ada plang peringatan begitu, bikin takut pengunjung," ujarnya.

Masih dikatakan Boby, jika memang terjadi bencana tsunami, yang akan terlebih dahulu terdampak adalah perumahan elit yang berada di pesisir Tanjung Pasir.

"Kalau menurut saya yang kena duluan rumah elite yang saat ini lagi ramai," imbuhnya.

TEKNO
BCA Bantah Hacker Bjorka Pegang Data Nasabah

BCA Bantah Hacker Bjorka Pegang Data Nasabah

Jumat, 7 Februari 2025 | 10:50

Baru-baru ini, sebuah klaim yang beredar di media sosial menyebutkan bahwa hacker dengan username Bjorka menyebut data nasabah Bank BCA tengah menjadi incaran dari kelompok ransomware.

NASIONAL
Waspada Penyakit Paru Pneumonia! Pahami Gejala Serta Cara Menanganinya

Waspada Penyakit Paru Pneumonia! Pahami Gejala Serta Cara Menanganinya

Senin, 10 Februari 2025 | 13:55

Istilah penyakit pneumonia di masyarakat luas mungkin lebih sering dikenal sebagai penyakit paru-paru basah.

BANTEN
Tingkatkan Kualitas Layanan, PLN UID Banten Gandeng MarkPlus 

Tingkatkan Kualitas Layanan, PLN UID Banten Gandeng MarkPlus 

Senin, 10 Februari 2025 | 10:47

Dalam upaya meningkatkan kualitas layanan dan mempererat hubungan dengan pelanggan, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten

MANCANEGARA
Jam Hitung Mundur Kiamat Bakal Diatur Ulang Lagi Mulai 28 Januari 2025

Jam Hitung Mundur Kiamat Bakal Diatur Ulang Lagi Mulai 28 Januari 2025

Rabu, 22 Januari 2025 | 11:19

Para ilmuwan dari Bulletin of Atomic Scientists (BAS) akan kembali mengatur ulang Jam Kiamat pada 28 Januari 2025. Jam ini sebetulnya merupakan simbolis sekaligus pengingat akan ancaman besar yang mengintai umat manusia

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill