Connect With Us

Ditarget Selesai Akhir Juni, Pemkab Tangerang Kebut Perbaikan Jalan Cangkudu–Cisoka

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 6 Mei 2025 | 22:59

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid saat meninjau proses perbaikan Jalan Cangkudu–Cisoka, Selasa 6 Mei 2025. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid meninjau proses perbaikan Jalan Cangkudu–Cisoka, Selasa 6 Mei 2025.

Dalam tinjauannya tersebut, Maesyal menyampaikan perbaikan jalan sepanjang kurang lebih 198 meter dengan lebar 7 meter tersebut, merupakan salah satu bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan.

"Kami memastikan bahwa pekerjaan berjalan sesuai tanggung jawab dan standar yang telah ditetapkan," ujarnya didampingi Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (SDA) Iwan Firmansyah.

Maesyal mengatakan, perbaikan tersebut ditargetkan selesai pada akhir Juni 2025. Sebagai akibatnya, pasti akan timbul ketidaknyamanan bagi para pengguna jalan tersebut selama proses perbaikan berlangsung.

“Kami mohon maaf kepada para pengguna jalan atas gangguan yang terjadi, baik pagi, siang, maupun malam. Ini adalah bagian dari upaya perbaikan infrastruktur yang manfaatnya akan segera dirasakan masyarakat,” lanjutnya.

Maesyal juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya pengguna sepeda motor, untuk berhati-hati melintasi jalur ini selama proses perbaikan berlangsung dan mengikuti arahan lalu lintas yang diberlakukan secara bergiliran.

Sementara itu, Kepala Dinas Bina Marga dan SDA Iwan Firmansyah menjelaskan perbaikan jalan Cangkudu–Cisoka ini dilakukan dengan metode betonisasi.

"Revitalisasi dan rekonstruksi jalan ini dilaksanakan dalam kontrak pengerjaan selama 120 hari kalender. Namun, kami optimistis pekerjaan bisa selesai lebih cepat, bahkan dalam waktu satu bulan, demi mengantisipasi kemacetan,” terang Iwan.

Iwan memastikan, Dinas Bina Marga terus memantau dan mengawasi seluruh pelaksanaan pekerjaan infrastruktur di wilayah Kabupaten Tangerang agar berjalan tepat waktu dan tepat mutu.

HIBURAN
Rumah Hantu 'Kampung Sunyi Suwirjo' di Gading Serpong, Bangkitkan Teror Tragedi Pembantaian Banyuwangi 1987

Rumah Hantu 'Kampung Sunyi Suwirjo' di Gading Serpong, Bangkitkan Teror Tragedi Pembantaian Banyuwangi 1987

Selasa, 30 September 2025 | 17:05

Suasana mistis bulan Oktober di Gading Serpong, Tangerang tahun ini akan diselimuti teror sejarah. Mall Carstensz secara resmi membuka wahana Rumah Hantu "Kampung Sunyi Suwirjo" mulai 1 hingga 30 Oktober 2025.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

KOTA TANGERANG
1.828 Pencaker Diterima Kerja Lewat Job Fair Kota Tangerang

1.828 Pencaker Diterima Kerja Lewat Job Fair Kota Tangerang

Rabu, 1 Oktober 2025 | 14:59

Melalui pelaksanaan Job Fair dan program pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK) hingga program On The Job Training (OJT) Kota Tangerang, ribuan warga telah merasakan langsung manfaat dari berbagai inisiatif ketenagakerjaan yang dihadirkan.

PROPERTI
Asthara Skyfront City Kebut Pembangunan Cluster Allurea untuk Percepat Serah Terima Unit

Asthara Skyfront City Kebut Pembangunan Cluster Allurea untuk Percepat Serah Terima Unit

Jumat, 26 September 2025 | 23:00

Asthara Skyfront City, sebuah kawasan perkotaan modern di Tangerang yang resmi diluncurkan pada Juni 2025, membuktikan komitmennya dalam menghadirkan hunian masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill