Connect With Us

Musibah Bawa Berkah, Ojek Gerobak Raup Ratusan Ribu Rupiah saat Banjir di Kresek

Muhamad Yusri Hidayat | Senin, 5 Januari 2026 | 21:58

Ojek gerobak saat banjir di Desa Pasir Ampo, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Muhamad Yusri Hidayat)

‎TANGERANGNEWS.com-Bagi sebagian orang banjir merupakan musibah yang harus dihadapi saat musim hujan terjadi. Tapi bagi Dede Masyudi dan dua temannya, banjir justru menjadi ladang untuk meraup pundi-pundi rupiah. 

‎Dengan bermodalkan gerobak buatan, tiga pemuda ini menjajakan jasa ojek gerobak untuk mengangkut motor di jalan penghubung antara Desa Koper dan Desa Pasir Ampo, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang yang terendam banjir.‎

‎Meski pekerjaannya hanya berlaku saat banjir, pendapatan yang diraup Dede terbilang cukup menggiurkan.

‎Pasalnya banjir yang merendam kawasan tersebut masih memiliki ketinggian sekitar 60 sentimeter, sehingga motor yang nekat melintas dipastikan mogok.

‎Dede mengaku, dengan menjajakan ojek gerobak dalam sehari dia dan rekannya bisa mendapatkan keuntungan mulai dari Rp200.000 sampai Rp500.000.

‎"Kalau pendapatan sehari paling Rp200.000 tergantung banyaknya warga yang mau pakai jasa ojek ini," akunya. 

‎Meskipun begitu, mereka tak mengenakan tarif bagi warga yang ingin memakai jasa ojek gerobaknya.  "Ada yang ngasih Rp10.000 ada juga yang memberi Rp25.000, seikhlasnya saja," katanya.

‎Dalam sehari Dede bersama teman-temannya bisa mengangkut hingga 30 motor.  "Kalau banjir udah tiga hari ini, sehari 30 motor mah ada saya sama temen saya nyebrangin," tutupnya.

OPINI
Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Senin, 5 Januari 2026 | 19:48

Namun, pertanyaan mendasarnya adalah: apakah memusnahkan ribuan botol miras cukup untuk menyelesaikan persoalan? Ataukah langkah ini justru berisiko menjadi rutinitas seremonial tahunan tanpa menyentuh akar masalah?

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

TANGSEL
Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:15

Status Tanggap Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung sejak 23 Desember 2025, nampaknya belum menjadi solusi instan bagi permasalahan sampah di wilayah tersebut.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill