Connect With Us

Reuni Alumni Paskibra Hadirkan Kepala Daerah Tangerang Raya

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 26 Januari 2014 | 14:59

Purna Paskibraka Indonesia (PPI) se-Tangerang Raya angkatan 1973-2013 di GOR Dimyati, Kota Tangerang, Minggu (26/1) (TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANG-Purna Paskibraka Indonesia (PPI)  se-Tangerang Raya (Kota, Kabupaten Tangerang dan Kota Tangsel) menggelar reuni akbar angkatan 1973-2013 yang diikuti 820 alumni di GOR Dimyati, Kota Tangerang, Minggu (26/1).

Acara ini juga dihadiri Wali Kota Tangerang Arief R Wismasnyah, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany dan Mantan Wakil  Gubernur Banten HM Masduki.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan,  acara ini bisa menjadi sarana mempererat tali persaudaraan diantara para alumni. Dirinya juga merasa terhormat bisa berkumpul bersama dengan PPI se-Tangerang Raya.

“Sejak Kota Tangerang berdiri, Paskibraka telah banyak mengemban tugas negara dengan baik dan menoreh berbagai prestasi. Saya juga menyampaikan banyak terima kasih,” katanya

Dia pun berharap, dengan semangat kebersamaan anggota PPI, bisa merangkul seluruh warga masyarakat untuk membangun Tangerang. “Diharapkan acara ini tidak seremonial saja, tetapi juga membentuk sifat kepedulian PPI untuk sama-sama merawat Tangerang Raya dan harus dilakukan secara berkesinambungan,” papar Arief.

Ketua Panitian Acara Reuni Akbar PPI Arif Hidayat mengatakan, acara tersebut merupakan yang pertama kalinya diselenggarakan. Tujuannya sebagai ajang silaturahmi PPI lintas generasi.

“Acara ini melibatkan tiga daerah, se-Tangerang Raya. Awalnya memang Paskibraka cuma dari Kabupaten Tangerang, karena saat itu hanya ada satu daerah. Sekarang sudah ada Kota Tangerang dan Tangsel. Intinya walaupun Tangerang berkembang jadi 10 daerah pun, kita tetap kembali bersama,” tukasnya.

Menurut Arif, dalan acara ini juga dilaksanakan berbagai kegiatan seperti talkshow dengan tiga kepala daerah Tangerang dan mengumpulkan bantuan amal untuk para korban banjir.

“Kita juga mengajak para anggota untuk terlibat dalam kegiatan sosial,”  tandasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill