Connect With Us

'Cost Politics Beda Tipis Dengan Money Politics’

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 9 Februari 2014 | 19:31

Diskusi Pileg di Kota Tangerang (Rangga / TangerangNews)


 
TANGERANG-Ketidaktahuan calon anggota legislatif (Caleg) tentang perbedaan cost politisc (ongkos politik) dengan money politics (politik uang) kerap menyebabkan mereka melakukan kesalahan atau pelanggaran pemilu.

Lembaga Strategis Pembangunan Banten (PSPB) menggelar Diskusi Terbuka Mewujudkan Pemilu Bersih, Jujur dan Adil, Minggu (9/2) di Restoran Istana Nelayan, Kebon Nanas, Kota Tangerang. Kegiatan tersebut dihadiri KPU Kota Tangerang, Panwaslu, Polres dan para Caleg.
 
Direktur Porogram LSPB Ade Yunus mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka membantu KPU mensosialsiasikan tentang pemilu. Pihaknya mengangkat perbedaan cost politics dan money politics yang belum diketahui para caleg.
 
“Antara cost politics dan money politics perbedaannya tipis sekali. Banyak juga yang tidak tahu. Bagi caleg serangan fajar itu cost politics. Padahal itu pelanggaran yang termasuk money politics. Lewat diskusi ini kita ingin tahu, caleg memahami tidak tentang perbedaannya dan bagaimana komitmen mereka memisakan dua hal tersebut,” ujarnya.
 
Selain itu, kata Ade, lewat diskusi tersebut, diharapkan adanya langkah antisipasi atau upaya prefentif dari KPU dan Panwaslu untuk mencegah money politik.
“Mungkin sulit untuk mewujudkan pemilu yang bersih dan ideal, paling tidak ada upaya kita untuk memastikan komitmen ketegasan panwaslu menindak caleg yang pelanggar dan KPU menjalankan proses pemilu sesuai peraturan,” tukasnya.
 
Ketua Divisi Pengawasan Panwaslu Kota Tangerang Agus Muslim menjelaskan, yang membedakan antara cost politics dan money politics adalah konteksnya. Jika caleg memberikan uang dengan tujuan agar masyarakat memilih mereka itu sudah masuk money politics.
 
“Kalau caleg datang ke suatu acara seperti pengajian atau pernikahan, lalu kampanye dan membagikan uang, ya itu sudah melanggar. Tapi kalau dia datang saja tanpa kampanye itu tidak apa-apa,” ujarnya.
 
Untuk mengantisipasi terjadinya money politics khususnya serangan fajar, kata Agus, pihaknya, telah menerjunkan sebanyak 370 Petugas pengawas lapangan (PPL) di seluruh kelurahan. Agus mengakui jumlah personil memang masih kurang, jadi dia berharap agar masyarakat dan calegnya sendiri agar tidak melakukan pelanggaran.
 
“Pemilu yang jujur, bersih dan adil tidak akan terwujud jika tidak adanya sinergi antara penyelenggara pemilu dan peserta pemilu. Jadi jangan hanya kita yang komitmen untuk mencegah, tapi caleg juga jangan sengaja melanggar,” tukasnya.
 
BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

KAB. TANGERANG
Hindari Lubang, Pemotor Wanita Jatuh hingga Luka-luka di Jalan Raya Serang Tangerang

Hindari Lubang, Pemotor Wanita Jatuh hingga Luka-luka di Jalan Raya Serang Tangerang

Jumat, 3 Mei 2024 | 16:18

Seorang wanita pengendara sepeda motor terjatuh saat mengindari lubang besar di Jalan Raya Serang, Tepatnya di depan Pertamina Gas, Desa Kadu Jaya, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Akibatnya korban mengalami luka-luka

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

NASIONAL
Rekomendasi Pilihan Oleh-oleh Haji, Bisa Dibeli di Tanah Air!

Rekomendasi Pilihan Oleh-oleh Haji, Bisa Dibeli di Tanah Air!

Jumat, 3 Mei 2024 | 18:02

Bagi umat Muslim, menunaikan ibadah haji adalah salah satu kewajiban agama yang sangat diidamkan. Selain menjadi momen spiritual yang mendalam,

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill