Connect With Us

Tak Sesuai Perda, Tarif Parkir Tangcity Selangit

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 13 Mei 2014 | 20:11

Tangcity (Istimewa / TangerangNews)

TANGERANG-Tarif parkir kendaraan bermotor di Tangerang City (Tangcity) Mall tak sesuai Perda di Kota Tangerang. Karenanya, tarif parkir tersebut banyak dikeluhkan masyarakat karena terlalu mahal.

Informasi yang dihimpun, tarif parkir di Tangcity untuk mobil adalah Rp 3.000 pada jam pertama, dan Rp 3.000 pada jam selanjutnya. Untuk sepeda motor Rp2.000 pada jam pertama dan Rp1.000 pada jam selanjutnya. Selain itu, tidak ada ketentuan batas maksimal untuk kedua tarif tersebut.

Padahal berdasarkan Perda No.3/2014 Tentang Retribusi Tempat Parkir Kendaraan Bermotor, untuk kendaraan bermotor roda empat seperti sedan dan sejenis pick up dikenakan Rp.1.000 dua jam pertama dan Rp 500 per jam selanjutnya. Untuk sepeda motor Rp500 dua jam pertama dan Rp150 per jam berikutnya.

Dewi, adalah salah satu contoh pengunjung Tangcity Mall yang mengeluhkan tarif parkir tersebut. Menurut Dewi, tarif untuk kendaraan roda empat  sangat mahal. "Kalau saya sedang ke Tangcity Mall, itu bisa sampai Rp 21.000. Selangit banget deh," keluhnya.

Sementara Koordinator Parkir Tangcity dari PT Securindo Packatama Indonesia Leman mengungkapkan,  bahwa pihaknya hanya sebagai operator. Sedangkan tarif parkif merupakan kebijakan pengelola Tangcity.

"Kita cuma operator yang menjalankan sistem parkir. Kalau untuk tarif bukan kewenangan kami," jelasnya. Pihak Humas Tangcity Mall Novrina pun sama ketika dikonfirmasi mengelak untuk menjawabnya. Dia juga melempar pertanyaan tersebut ke pihak operasional. “Itu bukan bagian saya, silahkan ke pihak operasional,” tandasnya.
 
MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

BANTEN
Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Selasa, 11 November 2025 | 14:54

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Banten secara serius memperkuat benteng pertahanan di tingkat akar rumput untuk mencegah Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Tindak Pidana Penyelundupan Manusia (TPPM) yang kerap mengincar warga

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill