Connect With Us

Pasar Lama Tangerang Menjadi Kota Tua Tempat Wisata

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 8 Juni 2014 | 16:17

Festival Peh Cun 2014 (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menyatakan bahwa pihaknya akan menata Kawasan Pasar Lama menjadi Kota Tua yang bisa menjadi rujukan wisata alternatif di Kota Tangerang.
 
"Kita lagi kaji kaitan pelaksanaannya nanti seperti apa. Kita juga akan libatkan para pedagang di Pasar Lama untuk penataan ini," katanya saat menghadiri Semi Final Lomba Perahu Naga, di Kali Cisadane Kota Tangerang, Minggu (08/06).
 
Terkait pelaksanaan Lomba Perahu Naga, Arief menyampaikan, proses akulturasi budaya masyarakat Tangerang yang tercermin dari Lomba Perahu Naga selayaknya bisa menjadikan Kota Tangerang sebagai barometer pelestarian budaya nusantara.
 
Menurutnya, bertahun-tahun nilai-nilai kebudayaan masyarakat Tiongkok dapat berbaur dengan nilai-nilai kebudayaan masyarakat Tangerang. Dengan demikian, masyarakat bisa saling melengkapi perbedaan dalam kemajemukan sehinggaPasar Lama Menjadi Kota Tua Tempat Wisata
TANGERANG-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menyatakan bahwa pihaknya akan menata Kawasan Pasar Lama menjadi Kota Tua yang bisa menjadi rujukan wisata alternatif di Kota Tangerang.
 
"Kita lagi kaji kaitan pelaksanaannya nanti seperti apa. Kita juga akan libatkan para pedagang di Pasar Lama untuk penataan ini," katanya saat menghadiri Semi Final Lomba Perahu Naga, di Kali Cisadane Kota Tangerang, Minggu (08/06).
 
Terkait pelaksanaan Lomba Perahu Naga, Arief menyampaikan, proses akulturasi budaya masyarakat Tangerang yang tercermin dari Lomba Perahu Naga selayaknya bisa menjadikan Kota Tangerang sebagai barometer pelestarian budaya nusantara.
 
Menurutnya, bertahun-tahun nilai-nilai kebudayaan masyarakat Tiongkok dapat berbaur dengan nilai-nilai kebudayaan masyarakat Tangerang. Dengan demikian, masyarakat bisa saling melengkapi perbedaan dalam kemajemukan sehingga konflik dapat dihindari.
 
"Festival ini sebagai media untuk menjalin tali persaudaraan masyarakat yang majemuk. Perayaan ini juga untuk memperkenalkan sekaligus melestarikan nilai-nilai budaya masyarakat," ujarnya.
 
Lomba Perahu Naga tahun ini diikuti oleh 21 Kelompok Pendayung di Kota Tangerang. Arief, pada Sabtu (07/06) kemarin juga telah hadir untuk membuka babak penyisihan lomba perahu naga.
 
Lomba Perahu Naga merupakan rangkaian dari Festival Peh Cun. Festival yang diperingati setiap tahun untuk mengenang seorang pemimpin kala itu yang rela berkorban dengan menceburkan dirinya ke sungai untuk untuk mempertahankan kebenaran, kejujujuran dan keadilan.
 
Perayaan Peh Cun atau dikenal dengan sebutan Twan Yang Jie yang dilakukan di Pasar Lama Tangerang, Klenteng Boen Tek Bio, Sungai Cisadane. Festival ini dihiasi atraksi Gambang Kromong yang merupakan bentuk akulturasi budaha Tionghoa dengan Betawi.
 
 
BANTEN
Warga Ngadu Layanan Kesehatan RSUD Bantan Terhambat BPJS, Andra Soni: Jangan Tunggu Administrasi!

Warga Ngadu Layanan Kesehatan RSUD Bantan Terhambat BPJS, Andra Soni: Jangan Tunggu Administrasi!

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:45

Gubernur Banten Andra Soni mengeluarkan instruksi tegas kepada seluruh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) milik Pemerintah Provinsi Banten. Pasien wajib dilayani terlebih dahulu, tanpa menunggu kelengkapan administrasi, termasuk BPJS.

SPORT
Tantangan Berat! Carlos Pena Akui Kualitas Pemain Asing Bhayangkara, Minta Persita All Out

Tantangan Berat! Carlos Pena Akui Kualitas Pemain Asing Bhayangkara, Minta Persita All Out

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:32

Pendekar Cisadane dihadapkan pada ujian sesungguhnya di pekan ke-11 BRI Super League 2025/26.

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill