Connect With Us

10 Bus Rapid Transit Akan Beroperasi di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 17 April 2015 | 15:44

Pendaftaran Mudik Gratis Dibuka di Terminal Poris Plawad (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)


TANGERANG-Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang terus mempersiapkan Bus Rapid Transit (BRT) yang rencananya akan diterapkan tahun ini dalam rangka untuk mengurangi kemacetan.

Kepala Bidang Angkutan Umum Dishub Kota Tangerang Ismu Hartono mengatakan, BRT karena hanya akan beroperasi di dalam Kota Tangerang saja. Adapun rute yang akan diuji coba pada tahap awal dengan menerapkan rute angkot T-01 (Bitung-Terminal Poris Plawad) atau T-02 (Terminal Poris Plawad-Palem Semi).

“Pada tahap awal akan disediakan 10 armada BRT yang modelnya seperti mini bus dengan kapasitas 40 orang,” paparnya, Jumat (17/5).

Ismu menambahkan, saat ini pihaknya masih fokus pada persiapan sosialisasi untuk mengetahui animo masyarakat berpindah dari motor ke angkutan massal.

“Setelah sosialiasi dilakukan, langkah selanjutnya adalah mengusulkan penetapan koridor ke Wali kota. Sementara untuk pengadaan armada BRT dan pembangunan halte dilakukan setelah ada pengesahan dari Wali kota,” terangnya.

Dijelaskannya, juga pada rute yang akan dilintasi akan dibangun halte khusus BRT yang di dalamnya dilengkapi bus tracking yang dapat digunakan penumpang untuk mengetahui lokasi BRT di rute tersebut. "Sehingga penumpang bisa tahu kapan bus akan datang," jelasnya.

Terkait dengan adanya penolakan dari para sopir angkot, Ismu mengutarakan bahwa BRT dan angkot masih bisa beroperasi bersamaan, sebab penumpang masih bisa memilih mau naik angkot untuk jarak dekat atau BRT untuk jarak yang lebih jauh.

Bahkan pihaknya sedang mengkaji terjalinnya kerjasama dengan Organda yang nantinya sopir angkot bisa menjadi sopir BRT termasuk untuk investasi. “Selain itu kita akan upayakan dapat hibah dari pusat,” katanya.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

SPORT
Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Sabtu, 1 November 2025 | 20:10

Ajang lari tahunan PLN Electric Run 2025 akan kembali digelar pada Minggu, 2 November 2025, di kawasan ICE BSD, KabupatenTangerang. Mengusung tema “Recharge As One”, acara ini menghadirkan tiga kategori lomba yakni 5K, 10K, dan Half Marathon

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill