Connect With Us

Tiap Industri Di Kota Tangerang Wajib Buat Lubang Biopori

| Senin, 4 Januari 2010 | 18:11

TANGERANGNEWS-Mengantisipasi terjadinya banjir di Kota Tangerang mewajibkan seluruh industri membuat biopori di ruang terbuka. Lubang biopori tersebut dianggap dapat memperkecil titik banjir, bahkan mencegahnya.


Menurut Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH) Kota Tangerang Rostiwi, saat ini di Kota Tangerang sudah menjadi gejala umum bila musim hujan sering terjadi banjir dan saat kemarau malah kering kerontang. Ini semua terjadi karena air permukaan kurang terserap masuk ke dalam tanah. Untuk itu,  lubang biopori dimaksudkan untuk menyerap air disaat musim hujan. "Kondisi tersebut akan dicoba diatasi dengan pembuatan lubang biopori ini," ujarnya


Sementara itu, Kepala Sub Bidang Pengendalian dan Pemanfaatan Maman Faturrahman menjelaskan, lubang biopori itu sangat sederhana, berupa lubang silindris, semacama terowong kecil yang dibuat vertikal dari permukaan tanah, berdiameter 10 cm dengan kedalaman 1 meter. “Kedalaman sudah ditentukan oleh alat yang dikhususkan untuk pembuatan lubang biopori,” ujar Maman.


Ia menambahkan, selain di kawasan industri, biopori kerap dilakukan di lingkungan masyarakat khususnya diwilayah yang rawan banjir dan rentan dengan kekeringan. “Setiap lokasi perumahan memang dianjurkan untuk membuat lubang biopori,” papar Maman.(rangga)

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

TANGSEL
Tertangkap saat Beraksi di Serpong Park, Maling Motor Babak Belur Diamuk Massa

Tertangkap saat Beraksi di Serpong Park, Maling Motor Babak Belur Diamuk Massa

Senin, 3 November 2025 | 16:45

Seorang pria diduga pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) babak belur setelah tertangkap warga di kawasan Perumahan Serpong Park, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel),

SPORT
PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

Senin, 3 November 2025 | 18:32

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Vivin Cahyani Sungkono menepis isu yang menyebut Shin Tae Yong akan kembali melatih Timnas Indonesia.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill