Connect With Us

Dasiman Bakal Diperiksa Sebagai Tersangka

| Kamis, 14 Januari 2010 | 16:55

Dasiman (rangga / tangerangnews)


TANGERANGNEWS-Polres Metro Kota Tangerang telah melayangkan surat permohonan izin kepada Gubernur Provinsi Banten untuk memeriksa anggota DPRD Kota Tangerang dari fraski PDIP, Dasiman, yang terjerat kasus penggunaan ijazah palsu saat mendaftar sebagai Caleg. Dengan demikian, pihak Polres akan segera melakukan pemeriksaan dengan status tersangka.
 
Menurut Wakasat Reskrim Polres Metro Kota Tangerang AKP Zulkifli, surat permohonan izin pemeriksaan bernomer B/17/1/2010/Restro Tangerang tersebut memang sudah diserahkan beberapa waktu lalu. Dengan demikian, pihaknya tinggal menunggu surat persetujuan pemeriksaan dari Gubernur. “Iya suratnya sudah dikirim ke Gubernur, nanti kalo sudah disetujui kita tinggal menyerahkan surat pemanggilan kepada Dasiman untuk melakukan pemeriksaan sebagai tersangka,” ungkapnya saat ditemui TangerangNews.com,  Kamis (15/1).
 
Ia juga berharap Gubernur segera membalas surat tersebut agar pihaknya secepatnya dapat memulai pemeriksaan. “Kita harap sih cepat dibalas, yah paling lambat satu minggu lah,” papar Zulkifli.
 
Sementara Ketua DPRD Kota Tangerang Herry Rumawatine mengaku telah menerima tembusan surat tersebut. Namun ia belum menyampaikan surat itu kepada Dasiman. “Ini sifatnya kan tembusan saja, jadi saya tidak wajib memberitahukannya ke Dasiman,” katanya.
 
Menanggapi surat tersebut, Herry merasa prihatin dengan kasus menjerat Dasiman. Meski demikian, dirinya tetap menghormati proses hukum yang ada.. “Ini kan kewenangan Polisi. Kalau memang harus diperiksa ya harus dilaksanakan,” tambahnya.
 
Diketahui sebelumnya, Dasiman yang mendaftar ke KPUD Kota Tangerang dengan menggunakan ijazah dari SMPN 1 Majenang dan SMA Muhammadiyah Majenang, Cilacap, Jawa Tengah, ternyata tidak pernah bersekolah di dua tempat tersebut. Hal itu diketahui pihak Panwaslu Kota Tangerang yang melakukan klarifikasi ke Sekolah yang dimaksud. Termasuk juga pihak Polres Metro Tangerang.(rangga)

BISNIS
Dorong Regenerasi Petani Kopi,  Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Dorong Regenerasi Petani Kopi, Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Senin, 3 November 2025 | 15:11

Roemah Koffie menyalurkan program beasiswa inovatif bagi 1.000 mahasiswa pertanian, dengan fokus pada regenerasi petani kopi.

SPORT
PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

Senin, 3 November 2025 | 18:32

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Vivin Cahyani Sungkono menepis isu yang menyebut Shin Tae Yong akan kembali melatih Timnas Indonesia.

HIBURAN
JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

Senin, 3 November 2025 | 19:13

Pameran hewan peliharaan terbesar di Indonesia, Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2025, kembali menggandeng JNE sebagai Official Logistics Partner untuk ketiga kalinya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill