Connect With Us

Pemkot Anggarkan Rp200 Juta Perbaiki Kaligrafi Al-Azhom

Sayuti Tan Malik | Kamis, 13 Juli 2017 | 14:00

Tampak Seorang Tukang sedang memperbaiki dan mempercantik Kaligrafi di Masjid Agung Al-Azhom Kota Tangerang, Kamis (13/7/2016). (@TangerangNews2017 / Sayuti Tan Malik)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang menganggarkan Rp200 juta untuk percantik kaligrafi di Masjid Agung Al-Azhom Kota Tangerang, Kamis (13/7/2016).

Suharno, Ketua Tim Kaligrafi mengatakan, kegiatan mempercantik kaligrafi di Al-Azhom ini akan menghabiskan anggaran sebanyak Rp200 juta yang berasal dari APBD Kota Tangerang Tahun 2017. Kegiatan ini sudah melalui lelang kegiatan dengan mengundang beberapa perusahaan nasional.

"Pengerjaan mempercantik kaligrafi  di dinding Masjid Raya Al-Adzhom sepanjang 640 meter persegi ini akan dikerjakan dalam waktu satu bulan. Yang sudah dimulai sejak bulan Juli ini," katanya.

Suharno melanjutkan, pihaknya sudah dua kali melakukan kegiatan mempercantik dinding Masjid Al-Azhom. Terakhir pihaknya juga mengerjakan perbaikan pada dinding bagian kubah Masjid Al-azhom.

"Kalau tahun 2013 lalu mempergunakan anggaran dari Dewan Kesejahteraan Masjid Al-Azhom. Kalau tahun ini mempergunakan anggaran dari APBD 2017 Kota Tangerang," katanya.

Suharno melanjutkan, dirinya memenangkan tender dari Pemkot Tangerang karena penawaran diajukannya lebih murah dari penawaran dari tim kaligrafi, di seluruh Indonesia yang mengikuti lelang kegiatan ini.

"Alhamdulillah, karena kami dipercaya lagi untuk dapat mempercantik Masjid Al-Azhom. Tentunya karena penawaran kami yang terbaik tentunya," pungkasnya.(RAZ)

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

TEKNO
Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Minggu, 6 Juli 2025 | 13:39

Sniffing merupakan metode peretasan yang memungkinkan pelaku mengintip dan mencuri data digital yang dikirim melalui jaringan internet, terutama WiFi publik.

BANTEN
Prabowo Tetapkan Sekda Banten Definitif, Gubernur Andra Soni Harap Bisa Segera Bertugas

Prabowo Tetapkan Sekda Banten Definitif, Gubernur Andra Soni Harap Bisa Segera Bertugas

Sabtu, 5 Juli 2025 | 22:22

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto telah menetapkan Deden Apriandhi H sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Banten definitif.

WISATA
Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Minggu, 6 Juli 2025 | 14:51

Bingung memilih tempat jalan-jalan bersama sama keluarga saat momen liburan sekolah? Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) menyimpan banyak destinasi wisata menarik tanpa perlu merogoh kocek mahal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill