Connect With Us

Wuih! Bendera Merah Putih Terbesar di Dunia Dikibarkan di Kota Tangerang

Sayuti Tan Malik | Rabu, 2 Agustus 2017 | 18:00

Tampak Bendera Merah Putih raksasa di Apartemen Sudirman One, Cikokol, Kota Tangerang, Rabu (2/8/2017). (@TangerangNews2017 / Sayuti Tan Malik)

TANGERANGNEWS.com-Pengibaran bendera merah putih raksasa di Apartemen Sudirman One, Komplek Perkantoran Tangcity, menjadi pusat perhatian masyarakat dan pengendara yang melintas Jalan Sudirman, Cikokol, Kota Tangerang, Rabu (2/8/2017) sore.

Kegiatan yang dinamai Pengibaran Bendera Gede Jasa ini dimulai sekitar pukul 17.00 WIB. Adapun bendera yang dikibarkan berukuran panjang 67 meter, lebar 50 meter dan berat 400 kilogram.

Bendera tersebut dikibarkan dari lantai 36 hingga 23 apartemen tersebut oleh sejumlah petugas, diantaranya Kapolres Metro Tangerang, Dandim 0506, Danrem 052, Anggota Pemadam Kebakaran, PMI dan BPBD Kota Tangerang.

Sunarto, pengemudi ojek online sengaja berhenti di depan taman potret hanya untuk sekedar melihat proses pengibaran bendera gede jasa ini.

"Saya tahunya dari media sosial, katanya ada pengibaran bendera gede jasa di Cikokol, jadinya saya sengaja ke sini, sekalian nyari order," katanya.

Pria berkumis ini melanjutkan, selain dirinya ternyata banyak juga pengendara yang menghentikan kendaraannya hanya untuk melihat kegiatan ini. "Lumayan lalu lintas di Cikokol padat jadinya karena ada giat, karena banyak warga yang menghentikan kendaraannya," pungkasnya.

Pengibaran bendera ini sempat dihentikan setelah 40 menit berjalan, karena sembilan pengibar bendera kesulitan mengibarkankannya lantaran angin kencang.(RAZ)

BISNIS
Perusahaan Rantai Dingin Korea Jaga Distribusi Produk Kesehatan Tetap Aman Sampai ke Pelosok Indonesia

Perusahaan Rantai Dingin Korea Jaga Distribusi Produk Kesehatan Tetap Aman Sampai ke Pelosok Indonesia

Jumat, 13 Juni 2025 | 22:08

AIMT.Co. LTD. (Advanced Insulation Materials & Technology), sebuah perusahan asal Korea Selatan yang memproduksi rantai dingin distribusi (cold chain distribution), berupaya menjaga produk-produk kesehatan yang dikirim ke berbagai daerah

KOTA TANGERANG
Ada 396.131 Kasus Penyakit Tidak Menular di Kota Tangerang, Didominasi Hipertensi

Ada 396.131 Kasus Penyakit Tidak Menular di Kota Tangerang, Didominasi Hipertensi

Selasa, 17 Juni 2025 | 19:53

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) terus memperkuat upaya pengendalian Penyakit Tidak Menular (PTM), dengan menggelar Gerakan Pengendalian Penyakit Prioritas Tahun 2025.

KAB. TANGERANG
Tiga Bulan Menjabat, Bupati Tangerang Belum Pernah Libur dan Setiap Hari Turun Lapangan

Tiga Bulan Menjabat, Bupati Tangerang Belum Pernah Libur dan Setiap Hari Turun Lapangan

Senin, 16 Juni 2025 | 16:41

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid, memaparkan capaian kinerja Pemerintah Kabupaten Tangerang selama tiga bulan pertama menjabat bersama Wakil Bupati Intan Nurul Hikmah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill