Connect With Us

Membahayakan, Kabel Telkom Putus di Jalan Gatot Subroto

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 7 Februari 2018 | 12:00

Petugas kepolisian saat membenahi kabel yang putus di Jalan Gatot Subroto, Kota Tangerang, Rabu (7/2/2018). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com - Kabel milik Telkom tiba-tiba saja putus dan melintang di Jalan Gatot Subroto, Kota Tangerang, tepatnya di pertigaan PT Cocoa Jati Uwung, Rabu (7/2/2018). Tentunya hal ini sangat membahayakan para pengguna jalan.

Putusnya kabel konektifitas milik Telkom tersebut terjadi sekitar pukul 10.40 WIB. Kabel yang sudah melintang itu juga ditemukan oleh sejumlah anggota kepolisian yang sedang bertugas di lokasi.

BACA JUGA:

Petugas kepolisian pun langsung membenahi kabel yang membahayakan tersebut.

Anton, 43, pengguna jalan yang melintas di Jalan Gatot Subroto mengatakan, dirinya sangat khawatir dengan kondisi kabel-kabel yang tiba-tiba putus begitu saja.

"Iya tadi lewat di sana, ada kabel putus persis di dekat RS An-Nisa. Ngeri saja tiba-tiba putus. Apalagi pas ada yang lewat," kata dia.

Menurutnya, petugas Telkom maupun PLN tentunya harus sigap untuk mengetahui kondisi kabel yang berpotensi putus dan menjuntai. Sehingga, sebelum putus, petugas pun bisa mengatasinya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Sangat bahaya, namanya kabel tiba-tiba putus gitu, seharusnya petugas harus selalu ngecek kondisinya," tutur dia.(RAZ/RGI)

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

BANDARA
Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 | 20:46

Menyambut musim haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyatakan kesiapan penuh, dalam mendukung kelancaran pelayanan keberangkatan jemaah haji.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill