Connect With Us

Tanah Longsor, Pipa PDAM Ambrol di Tanah Tinggi

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 12 Desember 2018 | 18:53

Tampak Pipa PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang mengalami kerusakan di Jalan Daan Mogot, Tanah Tinggi, Kota Tangerang hal itu akibat tanah dijalan tersebut longsor. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Hujan deras yang mengguyur wilayah Tangerang mengakibatkan longsornya tanah di di Jalan Daan Mogot, Tanah Tinggi, Kota Tangerang, Rabu (12/12/2018).

Akibat longsor tersebut, pipa PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang yang tertanam di jalur yang tak jauh dari tol JORR Kunciran itu pun turut ambrol.

Tampak Pipa PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang mengalami kerusakan di Jalan Daan Mogot, Tanah Tinggi, Kota Tangerang hal itu akibat tanah dijalan tersebut longsor.

"Ya betul, tanah dan pipa PDAM yang longsor. Kami sudah tinjau lokasi," terang Hadi Ismanto, Lurah Tanah Tinggi saat dikonfirmasi TangerangNews.

Menurutnya, longsor diakibatkan karena hujan deras yang melanda wilayah Tangerang. "Itu karena ada pembangunan tol JORR Kunciran ditambah hujan besar," ucapnya.

Suasan di Jalan Daan Mogot, Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

Kata Hadi, petugas telah di lokasi untuk melakukan penanganan atas pipa yang ambrol. Ia juga mengimbau pengendara yang melintas di area itu untuk lebih berhati-hati.

"Yang jelas penanganan utama ini pengamanan jalan agar pengendara tetap aman dan tidak ada yang terperosok," imbuhnya.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:29

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mulai memperkuat fasilitas kesehatan (faskes) sebagai upaya mengantisipasi potensi temuan penyebaran virus Nipah di wilayahnya.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill