Connect With Us

Operasi Yustisi, Pemkot Tangerang Akan Sasar Terminal & Kontrakan

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 10 Juni 2019 | 12:35

Kepala Satpol PP Kota Tangerang Mumung Nurwana. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan menggelar operasi yustisi untuk mengecek dokumen kependudukan warga pendatang baru pasca Hari Raya Idul Fitri 1440 H.

Menurut Kepala Satpol PP Kota Tangerang Mumung Nurwana, operasi yustisi menyasar kepada warga pendatang yang berada di terminal dan kontrakan.

"Terkait Yustisi kami akan masuk ke terminal atau ke wilayah yang banyak kontrakan, nanti akan koordinasi dengan OPD lain," ujarnya di Puspemkot Tangerang, Senin (10/6/2019).

Mumung mengatakan, dalam operasi tersebut, Satpol PP akan bekerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) serta Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).

Menurut dia, berdasarkan pengalaman-pengalaman sebelumya, warga pendatang baru di Kota Tangerang tinggal di pemukiman kawasan Jatiuwung dan Batuceper.

Sebab, dua kawasan pemukiman tersebut dekat dengan kawasan industri di Kota Tangerang. "Rencana operasinya digelar kapan masih proses," ucapnya.

Sebelumnya, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menyebutkan bahwa Operasi Yustisi untuk mengecek dokumen kependudukan warga pendatang baru. Sehingga, pasca Hari Raya Idul Fitri 1440 H ini, pendatang baru tertib administrasi kependudukan.

"Pastinya kita akan melaksanakan Operasi Yustisi dalam rangka tertib administrasi kependudukan," tuturnya.(RAZ/HRU)

TANGSEL
Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Sabtu, 1 November 2025 | 18:40

Usai diterjang banjir deras, kondisi tanggul yang jebol yang berlokasi di Jalan Ketapang IV, Kelurahan Pd Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel kini masih dalam perbaikan petugas di lapangan.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill