Connect With Us

Server Down, Pencaker Job Fair Online Kota Tangerang Kelimpungan

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 23 Juli 2019 | 13:47

Suasana job fair 2019 atau bursa kerja di Mal Bale kota Tangerang, Selasa (23/7/2019). (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang menggelar job fair atau bursa kerja secara online. Namun, tak lama setelah kegiatan dibuka, server Tangerang LIVE mengalami down.

Akibatnya, para pencari kerja (pencaker) pun kelimpungan saat melamar di bursa kerja yang berlangsung di Mal Balekota Tangerang itu, Selasa (23/7/2019).

Subur, seorang pencaker asal Karawaci mengaku bingung ketika tiba di area job fair tersebut. Ia mengatakan tidak dapat melamar pekerjaan karena servernya eror.

Baca Juga :

"Bingung saya servernya eror. Tidak bisa diakses, barcodenya tidak bisa discan," ujarnya kepada TangerangNews.

Selain Subur, kebingungan juga terlihat dialami Wawan, pencaker asal Benteng Makassar. Ia malahan menyebut server tidak dapat diakses sejak Senin (22/7/2019).

Wawan.

"Dari kemarin enggak bisa. Saya sudah download aplikasi Tangerang LIVE. Tapi ketika input email eror terus," jelasnya.

Meskipun server down, kata Wawan, tidak menggoyahkan semangatnya untuk dapat melamar pekerjaan. Ia datang ke bursa kerja itu sambil membawa berkas lamaran.

"Saya bawa dua berkas lamaran karena memang kepengen kerja. Ya, mau gimana lagi," pungkasnya.(RAZ/HRU)

TANGSEL
Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Sabtu, 1 November 2025 | 18:40

Usai diterjang banjir deras, kondisi tanggul yang jebol yang berlokasi di Jalan Ketapang IV, Kelurahan Pd Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel kini masih dalam perbaikan petugas di lapangan.

KOTA TANGERANG
Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:20

Hujan deras yang disertai angin kencang menerjang Kota Tangerang pada Jumat 31 Oktober 2025, sore. Badai yang berlangsung lebih dari satu jam ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air tinggi, memicu kemacetan lalu lintas

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill