Connect With Us

Pelantikan Presiden, Polisi Jaga Ketat Perbatasan Kota Tangerang & Jakarta

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 18 Oktober 2019 | 20:01

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Abdul Karim. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Polres Metro Tangerang Kota menyampaikan akan menjaga ketat objek-objek vital selama momen menjelang maupun saat berlangsungnya pelantikan Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Abdul Karim mengatakan, selain objek-objek vital, pihaknya juga akan mengerahkan petugas keamanan di empat titik perbatasan antara Kota Tangerang dengan Jakarta.

Menurutnya, penyekatan massa berlangsung selama 19-20 Oktober 2019 atau momen menjelang hingga selesai pelantikan kepala negara Indonesia itu.

"Kami mengamankan daerah dengan pola penyekatan," ujar Abdul di Mapolres Metro Tangerang Kota, Jumat (18/10/2019).

BACA JUGA:

Empat titik yang menjadi perhatian penyekatan massa di antaranya adalah Ciledug, Jatiuwung, Batuceper, dan Sepatan, Tangerang.

"Di samping itu, ada beberapa titik yang perlu dijaga semacam obvit (objek vital). Obvit tempat-tempat gardu listrik dan lainnya yang merupakan tempat keramaian masyarakat," ungkapnya.

Dalam penyekatan massa, Abdul menyebut, pihaknya akan mengerahkan 1.500 anggota Polri. Ia mengimbau kepada masyarakat khususnya pelajar untuk tidak melakukan aksi demonstrasi saat hari pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.

"Peran orangtua dalam melakukan pengawasan kepada anaknya harus ditingkatkan," pungkasnya.(MRI/RGI)

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

KAB. TANGERANG
Gedung Pengujian KIR Tercanggih Se-Indonesia Hadir di Legok Tangerang

Gedung Pengujian KIR Tercanggih Se-Indonesia Hadir di Legok Tangerang

Rabu, 30 April 2025 | 23:16

Gedung Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor (KIR) UPTD Legok, Kabupaten Tangerang resmi beroperasi, Rabu 30 April 2025.

TANGSEL
Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Rabu, 30 April 2025 | 19:01

Seorang pria paruh baya tewas mengenaskan dengan kondisi bersimbah darah di Jalan Masjid Darussalam, RT04/14, Kedaung, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu 30 April 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill