Connect With Us

PGRI Tangerang Ingin Guru Tidak Dibebankan Tugas Administrasi

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 10 November 2019 | 12:10

Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia Kota Tangerang, Jamaluddin saat diwawancarai awak media, Minggu (10/11/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com—Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Tangerang Jamaluddin mengatakan beban guru saat ini sangat berat.

Menurut dia, pada satu sisi guru diminta untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Namun, guru dibebankan juga dengan tugas administrasi untuk menyelesaikan laporan pekerjaan. 

"Makanya kami dari PGRI, khususnya pada tingkat pusat sedang memperjuangkan adanya penyederhanaan birokrasi bagi guru," jelasnya di Kota Tangerang, Minggu (10/11/2019).

Jamaluddin menuturkan, dengan adanya penyederhanaan birokrasi administrasi dapat membuat guru fokus dalam menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP).

"Artinya membangun sumber daya manusia yang unggul bukanlah sebuah keniscayaan," tuturnya.

Jamaluddin berharap, pada momentum hari guru tahun ini, pemerintah dapat meningkatkan kesejahteraan bagi guru. Apalagi masih cukup banyaknya tenaga guru honorer.

"Tentu dengan mudahnya birokrasi dan adanya kesejahteraan bagi guru, beban kerja guru dapat menjadi ringan," pungkasnya.(RAZ/RGI)

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

HIBURAN
Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Rabu, 29 Oktober 2025 | 20:06

Influencer Sabrina Chairunnisa resmi mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, Deddy Corbuzier ke Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill