Connect With Us

Kinerja Koperasi Kodim 0506/Tangerang Dinilai Baik

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 13 Maret 2020 | 17:36

Primer Koperasi Kartika Sidaya Guna Kodim 0506/Tgr menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-51 atau tahun 2020 dan tutup buku 2019. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Primer Koperasi Kartika Sidaya Guna Kodim 0506/Tgr menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-51 atau tahun 2020 dan tutup buku 2019, Jumat (13/3/2020).

RAT yang dibuka Plh. Kadim 0506/Tgr Mayor Inf Deni Suryo ini digelar di aula Makodim 0506/Tgr, Jalan TMP Taruna, Sukasari, Kota Tangerang.

RAT ini mengusung tema “Dengan semangat kebersamaan dan kemandirian dan kinerja yang baik ,kita tingkatkan peran Koperasi kartika dalam menunjang kesejahteraan prajurit dan PNS Angkatan Darat”.

Primer Koperasi Kartika Sidaya Guna Kodim 0506/Tgr menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-51 atau tahun 2020 dan tutup buku 2019.

Deni Suryo mengatakan bahwa kemajuan koperasi yang sudah diraih selama ini membuktikan bahwa kinerja Primer koperasi Kodim 0506/Tgr terbilang baik.

“Apabila Koperasi maju maka akan dapat mensejehterakan anggotanya,” ujarnya.

Dandim berharap prajurit dan PNS selalu memberikan saran dan masukan supaya Primer Koperasi Kodim dapat berkembang dan lebih baik lagi pada tahun mendatang.

Primer Koperasi Kartika Sidaya Guna Kodim 0506/Tgr menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-51 atau tahun 2020 dan tutup buku 2019.

“Tugas pokok Primer Koperasi Sidaya Guna adalah membantu dalam usaha meningkatkan kesejahteraan prajurit, PNS beserta keluarganya," katanya. 

Sementara Ketua Primer Koperasi Kartika Sidaya Guna Kapten Arh Wahyu Sasongko menambahkan, kemajuan itu dibuktikan dengan  meningkatnya omzet belanja barang dan saldo pada koperasi tersebut. 

Hal tersebut, kata dia,  terwujud berkat kerjasama yang baik antara pihak koperasi dengan konsumen.

“Dari hasil tutup buku 2019 disimpulkan bahwa secara umum Primer Koperasi Kartika Sidaya Guna dapat melaksanakan semua rencana kerja, rencana anggaran dan semua hasil keputusan RAT sehingga dapat bermanfaat bagi anggota Kodim 0506/Tgr beserta keluarganya," pungkasnya. (RMI/RAC)

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill